Robben Kembali Berlatih, Kovac Ingin Stabilitas Bermain di Bayern Munchen

Bayern Munchen mencari stabilitas dalam meraih kemenangan.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 23 November 2018
Robben Kembali Berlatih, Kovac Ingin Stabilitas Bermain di Bayern Munchen
Niko Kovac (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Kekalahan 2-3 dari Borussia Dortmund di laga bertajuk Der Klassiker masih menyisakan luka di kubu Bayern Munchen. Bayern kini terpaut tujuh poin dengan Dortmund yang ada di puncak klasemen. Meski begitu, Niko Kovac belum mengibarkan bendera putih.

Pelatih Bayern masih berupaya agar klubnya dapat mempertahankan titel Bundesliga untuk ketujuh kalinya beruntun. Kovac mendapat kabar bagus perihal pulihnya Arjen Robben dari cedera. Penyerang sayap asal Belanda sudah berlatih penuh dengan Bayern.

Bayern akan menjamu Fortuna Dusseldorf di pekan 12 Bundesliga, Sabtu (24/11) pukul 21.30 WIB. Mulai dari laga itu, Kovac menginginkan stabilitas untuk Bayern agar bisa meraih kemenangan dan menjaganya secara konsisten.

Eks pelatih Eintracht Frankfurt tak ingin Manuel Neuer dkk memikirkan jarak dengan Dortmund sekarang ini. Fokus Bayern sekarang ini adalah meraih kemenangan, coba menyalip tiga tim di atas mereka: Borussia Monchengladbach, RB Leipzig, dan Frankfurt.

“Kami tidak akan melihat ke atas. Kami hanya harus memastikan melewati tim-tim yang ada di depan kami. Guna melakukannya kami harus meraih poin. Tentu saja, saya merasakan tekanan. Kami harus menang,” tegas Kovac di Goal.

“Saya masih punya tujuan yang sama. Semua di sini ingin memenangi Bundesliga. Tentu saja, ketika Anda memenangi enam Bundesliga beruntun ada kemungkinan meningkat, bahwa Anda mungkin tidak akan memenanginya (lagi).”

“Tapi, kami bahkan belum sampai setengah musim. Banyak hal yang masih dapat terjadi. Di sisi lainnya, saya realistis dan saya tahu kami tidak tampil sesuai ekspektasi, dan kami harus memastikan memangkas jarak sekarang. Itulah mengapa kami tidak membicarakan Bundesliga (puncak klasemen) sekarang ini,” terang Kovac.

Roben telah pulih dari cedera. Sayangnya, Kinsgley Coman dan Thiago Alcantara masih cedera, sementara kondisi Robert Lewandowski diragukan tampil, menyusul cederanya saat membela timnas Polandia.

Breaking News Bundesliga Jerman FC Bayern Munchen Niko Kovac Borussia Dortmund Arjen Robben
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.337

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Bhayangkara Presisi Lampung FC menang di kandang Malut United. Sementara itu, laga Madura United vs PSBS Biak berakhir imbang.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Liga Indonesia
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Persija Jakarta meminjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Pranata. Kabarnya, Rio Fahmi dan Hansamu akan bergabung dengan Arema FC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Liga Indonesia
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza menjelaskan mengapa Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo hanya bermain sebentar.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Liga Indonesia
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Shayne Pattynama naik barakuda saat Persija Jakarta bertandang melawan Persita Tangerang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Timnas Indonesia U-17 akan memulai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 2026 di Arab Saudi. Satu di antaranya dengan menggelar uji coba.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Persib Bandung mendominasi laga melawan Persis Solo di Stadion Manahan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Timnas
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Asnawi Mangkualam Bahar harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena naik meja operasi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Timnas
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, bertemu dengan I League untuk membahas sinkronisasi jadwal dengan kompetisi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Bagikan