Rival Lastori Salah Satu yang Dipertahankan PSIS Musim Depan
BolaSkor.com - Manajemen PSIS Semarang berharap gelandang sayap kanannya, Rival Lastori bisa bersama kembali guna memperkuat tim pada kompetisi Liga 1 musim depan.
Manajer Umum PSIS, Wahyu Winarto mengatakan, saat ini pemain yang tampil impresif selama ber-jersey Mahesa Jenar tersebut sedang pulang ke asalnya Ternate Maluku.
Selain itu dari pengakuan lelaki yang biasa dipanggil Liluk ini, Rival diminta kembali oleh klub asalnya Borneo FC. Apalagi pemain yang bernomor punggung 76 ini berstatus pinjaman ketika membela PSIS kemarin.
"Rival memang diminta kembali oleh Pusamania Borneo FC. Penampilan yang cukup baik selama bersama PSIS membuat Pak Nabil Husein (Presiden Pusamania Borneo FC) senang," jelas Liluk kepada BolaSkor.com.
Meski berstatus pinjaman pada musim lalu, namun winger lincah tersebut diharapkan dapat bersama PSIS di musim 2018.
"Rival juga salah satu pemain yang masih dipertahankan untuk musim depan. Kami mungkin akan melakukan komunikasi dengan Pak Nabil mengenai ini. Mudah-mudahan Rival bisa bersama PSIS lagi," tambah Liluk.
Sedangkan untuk deretan pemain yang masih dipertahankan ataupun yang dicoret, Liluk tidak bisa membocorkan lebih banyak.
"Kami tetap menunggu hasil evaluasi coach Subangkit mana mana pemain yang bertahan dan dicoret. Begitu juga untuk proyeksi pemain yang dicari menunggu juga dari pelatih. Intinya kami cari pemain yang sesuai kebutuhan tim," pungkas Liluk. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/ Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.820
Berita Terkait
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Persaingan Papan Atas Ketat, Persija Berharap Tak Terusir dari Jakarta
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Kalah di Kandang Malut United, Persib Tutup 2025 di Puncak Klasemen
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun
Link Streaming Persebaya vs Borneo FC, Sabtu 20 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Shin Sang-gyu Pimpin Persebaya Saat Melawan Borneo FC, Kondisi Green Force Keropos
Borneo FC Kalah 2 Kali Beruntun, Fajar Fathurrahman Tak Panik
Persija dan Persib Tempel Borneo FC, Fajar Faturahman Bertekad Pertahankan Posisi Puncak
Persib Bungkam Borneo FC di GBLA, Bojan Hodak: Mengejutkan Kami Main Bagus
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Hajar Borneo FC di GBLA