Rio Ferdinand Sanjung Taktik Jose Mourinho Saat MU Taklukkan Watford
BolaSkor.com - Tren kemenangan Watford di Liga Premier Inggris harus terhenti saat bermain di kandang sendiri. Menjamu Manchester United, Sabtu (15/9), Troy Deeney dan kawan-kawan kalah dengan skor 1-2.
Gol Romelu Lukaku dan Chris Smalling, hanya bisa dibalas satu gol lewat kontribusi Andre Gray.Bek legendaris MU, Rio Ferdinand pun memuji taktik yang diterapkan pelatih The Reds Devils, Jose Mourinho.
Menurutnya eks pelatih Chelsea, FC Internazionale,dan Real Madrid itu telah menemukan kombinasi sempurna dari tim MU pada lini tengah. Selama ini, Mourinho memang beberapa kali mencoba pemain dan skema berbeda pada jantung permainan tim.
Namun saat mengandaskan Watford, Mourinho mengkombinasikan trio: Paul Pogba, Nemanja Matic, dan Marouane Fellaini. Keputusan sang pelatih menurunkan Fellaini bahkan dinilai Ferdinand sebagai kunci sukses MU meredupkan lini tengah Watford.
"Untuk permainan seperti ini, 100 persen dan itu sudah terbukti," kata Ferdinand, ketika ditanya apakah kombinasi lini tengah MU saat melawan Watford merupakan opsi terbaik untuk Mourinho.
"Saat tandang melawan Burnley (MU menang), mereka (Pogba dan Matic) bermain sangat baik. Fellaini juga bagus dalam laga itu. Kini melawan Watford, ia adalah man of the match untuk MU. Saya pikir keseimbangan di lini tengah MU tampak sangat bagus melawan tim seperti Watford di kandang mereka," Ferdinand melanjutkan.

Namun Ferdinand sadar perlu melihat apakah kombinasi Pogba, Matic, dan Fellaini juga bisa maksimal saat tim bertemu tim kandidat juara seperti Tottenham Hotspur, Chelsea, Liverpool, dan Manchester City.
Adapun kemenangan melawan Watford, merupakan kali pertama MU bisa sapu bersih kemenangan pada dua laga berturut-turut musim ini. Namun MU masih terpaku di posisi delapan klasemen dengan selisih enam poin dari urutan 1-2 yang diisi Chelsea dan Liverpool.*
2.794
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri