LaLiga

Rilis Jersey Kandang untuk Musim 2024-2025, Barcelona Usung Tema Jadul

Berikut adalah detail penampakan jersey kandang Barcelona untuk musim 2024-2025.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 18 Juli 2024
Rilis Jersey Kandang untuk Musim 2024-2025, Barcelona Usung Tema Jadul
Jersey Barcelona musim 2024-2025 (X Barcelona)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona secara resmi telah merilis jersey kandang yang akan digunakan pada musim 2024-2025. Barca mengambil inspirasi dari masa lalu untuk pakaian tempur Robert Lewandowski dan kawan-kawan.

Barcelona tidak meninggalkan warna biru dan merah yang merupakan ciri khas klub. Namun, perbedaan mencolok ada di pola.

Baca Juga:

Tak Mau Disalip Klub Inggris, Barcelona Temui Agen Nico Williams

Lepas dari Liverpool, Thiago Kembali ke Barcelona dan Reuni dengan Hansi Flick

Peluang Barcelona Dapatkan Nico Williams Menipis, Arsenal dan Chelsea Siap Bertarung

Jersey anyar tersebut tidak lagi menggunakan pola garis-garis. Kali ini, jersey terlihat lebih simpel karena hanya dibagi menjadi dua bagian. Satu sisi berwarna merah, sedangkan yang lainnya berwana biru.

Sementara itu, lambang klub berada di bagian tengah. Adapun, sponsor berada tepat di bawahnya.

Dalam peluncuran jersey kali ini, Barcelona menggandeng sang legenda, Ronaldinho. Selain itu, Carles Puyol juga ikut terlibat.

"Ini merupakan penghormatan kepada seragam Barcelona untuk pertama kalinya tahun 1899. Desainnya terinspirasi warisan, sejarah, dan awal klub, bertepatan dengan hari jadi ke-125," ungkap Barcelona.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Sejatinya, ini bukan pertama kalinya Barcelona menghilangkan pola garis-garis dalam desain jerseynya. Sebelumnya, Barca juga pernah membuat desain yang mirip pada musim 2008-2009. Ketika itu, Lionel Messi dan kawan-kawan meraih trofi Liga Champions.

Detail jersey Barcelona musim 2024-2025

(Fcbarcelona.com)

(Fcbarcelona.com)

Barcelona Breaking News LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.865

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Persija menyiapkan 50 ribu lembar tiket saat menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Liga Indonesia
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Rizky Ridho dipastikan absen bela Persija saat menjamu PSIM Yogyakarta, Jumat (28/11), karena sanksi akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Liga Champions
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa Barcelona, terutama lewat gaya bermain agresif dan garis pertahanan tinggi.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Inggris
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Ruben Amorim mengatakan antara dua pemain Everton Idrissa Gueye dan Michael Keane menunjukkan hasrat menang yang menggebu-gebu.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Timnas
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 disebut punya modal penting jelang tampil di SEA Games 2025 yang berlangsung di Thailand.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Bagikan