Riko Simanjuntak Dinilai Pemain Paling Lucu di Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Riko Simanjuntak tergolong muka baru di Timnas Indonesia. Winger Persija Jakarta itu baru mendapatkan panggilan membela negara pada pertengahan tahun ini.
Meski begitu, adaptasi Riko di Timnas Indonesia berjalan lancar. Bahkan, pemain berusia 26 tahun itu dinilai sebagai pemain paling humoris dalam tim.
Anggapan itu keluar dari bek Timnas Indonesia, Alfath Fathier. Menurut pemain Madura United itu, kelakar Riko dapat membawa suasana menjadi lebih cair.
"Yang paling humoris di Timnas Indonesia sekarang adalah Riko Simanjuntak. Karena dia lucu, sering bercanda," ujar Alfath.
"Biasanya, bercanda ceng-cengan, dia yang sering memulai duluan," kata Alfath menambahkan.
Alfath juga terbilang wajah anyar di Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018. Pemain berusia 22 tahun ini sempat tidak percaya mendapatkan kesempatan membela negara.
"Rasanya pertama saya tidak percaya langsung bisa dipanggil Timnas Indonesia dan ikut Piala AFF. Saya ingin menjawab kepercayaan ini dengan penampilan terbaik pada saat dipercaya tampil di skuat utama," tutur Alfath.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini