Rifki Ardiansyah, Karateka Sekaligus Prajurit TNI Peraih Medali Emas Asian Games 2018
BolaSkor.com – Rifki Ardiansyah, perah medali emas dari cabang olahraga (cabor) karate ternyata seorang prajurit TNI Angkatan Darat (AD). Saban hari pria berpangkat Serda itu menjabat sebagai Babanmin 2 Pokbanmin Jasdam V/Brawijaya.
Rifki Ardiansyah Arrosyid, itulah nama lengkapnya. Karateka asal Surabaya ini merupakan peraih medali emas pada kelas 60 Kg. Rifki mengalahkan karateka Iran Amir Mahdi Zadeh di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC), Minggu (26/8) kemarin.
Rifki menjadi peraih emas pertama bagi Indonesia dari cabor karate. Sebelumnya, karate baru menyumbang dua perunggu melalui Ahmad Zigi Zaresta Yuda (kata putra), Jintar Simanjuntak (-67 Kg putra) dan Cokorda Istri Agung Sanistyarani (-55 Kg putri).
Selain sebagai karateka, Rifki ternyata seorang prajurit TNI. Lulusan Bintara Prajurit Karier tahun 2016 ini berdinas di KODAM V/Brawijaya. Kesuksesan arek Simo rukun, Surabaya ini membuat bangga kesatuannya.
Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman, M. A, mengatakan bahwa keberhasilan Rifki merupakan kebanggan bagi KODAM V/Brawijaya. Mayjen Arif menambahkan, pihaknya akan menyambut dan memberikan penghargaan kepada Rifki.
Pangdam juga berharap keberhasilan Rifki mengharumkan nama Indonesia, menjadi virus positif yang bisa ditularkan ke rekan-rekannya semasa prajurit. “Mudah-mudahan, dia bisa menyalurkan bakat dan kemampuan ke rekan-rekan lainnya,” harapnya.
Sebelum menjadi yang terbaik di Asia, Rifki pernah mempersembahkan medali perunggu untuk Indonesia pada SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Selain itu, Rifki juga meraih medali emas pada Kejurnas Piala Panglima TNI 2017 lalu. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)
Baca berita selengkapnya soal sisi menarik Asian Games 2018 lainnya di Side.id
Tengku Sufiyanto
17.575
Berita Terkait
Marcus Rashford Tidak Sabar Bermain di El Clasico Pertamanya
Ruben Amorim Minta Manchester United Lupakan Kemenangan atas Liverpool
Real Madrid Dapat Kabar Baik Jelang Lawan Barcelona, Selamat Tinggal Formasi Darurat
Keputusan Barcelona soal Masa Depan Marcus Rashford
Allegri dan Fabregas Kompak Menentang Duel AC Milan vs Como Digelar di Australia
Mateo Retegui Ceritakan Momen Tolak Tawaran AC Milan
Perpanjang Kontrak, Lionel Messi Akan Membela Inter Miami hingga Berusia 41 Tahun
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Pisa: Manfaatkan Rival yang Saling Adu Jotos
Rapor Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa: Gemilang Meskipun Beda Hasil
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Buka Peluang ke 16 Besar Usai Kalahkan Selangor FC