Ribuan Fans Juventus Padati Senayan
Jakarta - Suporter Juventus Indonesia, Juventini, padati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) untuk menyaksikan sesi latihan terbuka Juventus jelang laga menghadapi ISL All Stars, Rabu (6/8) nanti.
Pantauan Bolaskor, ribuan fans klub Serie A Italia itu, terlihat sudah ramai berkerumun sejak pukul 17.00 WIB sore. Bahkan antrian panjang di luar tribun Barat masih terjadi hingga pukul 19.00 WIB.
Skuat Juventus sendiri mulai memasuki lapangan Gelora Bung Karno pada pukul 18.00 WIB. Tampak sang Manajer, Allegri, memimpin langsung sesi latihan anak asuhnya tersebut.
Ketika berada di dalam stadion, ribuan Juventini yang telah memadati tribun terus meneriakan yel-yel dan nyanyian dukungan untuk penggawa bianconeri yang tengah fokus berlatih.
Pemain Juventus tampak serius dan fokus memperhatikan setiap arahan Massimiliano Allegri. Sesi mereka dimulai dari pemanasan, passing, sampai simulasi sederhana.
11.190
Berita Terkait
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Hasil Serie A: Juventus Menang Telak di Markas Sassuolo
Jadwal Live Streaming Serie A Sassuolo vs Juventus, Tayang Rabu (07/01) Pukul 02.45 WIB
Luciano Spalletti Butuh Pemain Sayap Tambahan, Juventus Ingin Pulangkan Federico Chiesa
Prediksi dan Statistik Sassuolo vs Juventus: Misi Si Nyonya Tua Kembali ke Jalur Kemenangan
Kebenaran Isu Theo Hernandez Gabung Juventus
Lupakan Hasil Imbang di Turin, Juventus
Hasil Pertandingan: Arsenal dan Barcelona Kompak Menang, Juventus Tertahan di Kandang