Respons Jurgen Klopp Usai Tak Diacuhkan Sadio Mane
BolaSkor.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp, santai menanggapi aksi Sadio Mane yang tidak memedulikannya usai laga kontra Manchester United. Klopp tidak ingin membuat perkara semakin membesar.
Sadio Mane gagal masuk starting line-up dalam kemenangan 4-2 di markas Manchester United. Jurgen Klopp lebih memilih memainkan Diogo Jota.
Keputusan tersebut membuat Sadio Mane frustrasi. Sang pemain menolak ketika Klopp ingin memberikan selamat usai laga.
Baca Juga:
Teka-teki Solskjaer yang Bikin Liverpool Kebakaran Jenggot
Hasil Pertandingan: Liverpool Terlalu Tangguh untuk Manchester United, Madrid Jaga Asa
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Manchester United Kehilangan Harry Maguire
"Tidak, tak ada masalah. Kemarin, saya membuat keputusan terlambat dalam pelatihan soal Diogo Jota. Saya biasanya akan menjelaskan, tetapi tidak ada waktu untuk itu. Semuanya baik-baik saja," kata Klopp seperti dinukil Mirror.
Tuai Kecaman
Meskipun Klopp santai menanggapi respons Mane, legenda Liverpool, Graeme Souness, memberikan kecaman. Menurutnya, sikap Mane menunjukkan rasa tidak hormat.
'Itu tidak akan pernah terjadi pada saya. Jadi, saya tak dapat memberi tahu Anda seperti apa saya dalam situasi tersebut. Namun, saya tidak bahagia," tegas Graeme Souness kepada Sky Sports.
"Saya pikir dia seharusnya menjabat tangannya. Dia tidak ingin dipeluk dan dicintai Jurgen Klopp. Namun, dia harus menunjukkan sedikit rasa hormat. Itu tidak menghormati manajer dan yang paling penting kepada klub."
"Tentu saja, Mane tidak senang disingkirkan. Namun, bisakah dia benar-benar berdebat? Dia tidak mengalami musim yang hebat."
Johan Kristiandi
17.791
Berita Terkait
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi