Respons Jurgen Klopp Usai Tak Diacuhkan Sadio Mane
BolaSkor.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp, santai menanggapi aksi Sadio Mane yang tidak memedulikannya usai laga kontra Manchester United. Klopp tidak ingin membuat perkara semakin membesar.
Sadio Mane gagal masuk starting line-up dalam kemenangan 4-2 di markas Manchester United. Jurgen Klopp lebih memilih memainkan Diogo Jota.
Keputusan tersebut membuat Sadio Mane frustrasi. Sang pemain menolak ketika Klopp ingin memberikan selamat usai laga.
Baca Juga:
Teka-teki Solskjaer yang Bikin Liverpool Kebakaran Jenggot
Hasil Pertandingan: Liverpool Terlalu Tangguh untuk Manchester United, Madrid Jaga Asa
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Manchester United Kehilangan Harry Maguire
"Tidak, tak ada masalah. Kemarin, saya membuat keputusan terlambat dalam pelatihan soal Diogo Jota. Saya biasanya akan menjelaskan, tetapi tidak ada waktu untuk itu. Semuanya baik-baik saja," kata Klopp seperti dinukil Mirror.
Tuai Kecaman
Meskipun Klopp santai menanggapi respons Mane, legenda Liverpool, Graeme Souness, memberikan kecaman. Menurutnya, sikap Mane menunjukkan rasa tidak hormat.
'Itu tidak akan pernah terjadi pada saya. Jadi, saya tak dapat memberi tahu Anda seperti apa saya dalam situasi tersebut. Namun, saya tidak bahagia," tegas Graeme Souness kepada Sky Sports.
"Saya pikir dia seharusnya menjabat tangannya. Dia tidak ingin dipeluk dan dicintai Jurgen Klopp. Namun, dia harus menunjukkan sedikit rasa hormat. Itu tidak menghormati manajer dan yang paling penting kepada klub."
"Tentu saja, Mane tidak senang disingkirkan. Namun, bisakah dia benar-benar berdebat? Dia tidak mengalami musim yang hebat."
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi