Respons Jurgen Klopp Lihat Mohamed Salah Dilaser Saat Menendang Penalti

Salah mendapatkan serangan laser dari pendukung tuan rumah ketika mengambil tendangan penalti.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 01 April 2022
Respons Jurgen Klopp Lihat Mohamed Salah Dilaser Saat Menendang Penalti
Mohamed Salah (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, buka suara usai anak asuhnya, Mohamed Salah, mengalami kejadian tidak menyenangkan pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Senegal. Salah mendapatkan serangan laser ketika menjadi algojo penalti.

Mohamed Salah memimpin tim nasional Mesir saat bertamu ke markas Senegal pada pertandingan putaran ketika kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika. Mesir memimpin 1-0 pada leg pertama.

Namun, kemenangan mesir itu buyar setelah Senegal menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri Hamdi Fathi pada menit ke-4. Kemudian, pada waktu yang tersisa, tidak ada lagi gol yang tercipta.

Dengan agregat 1-1, laga ditentukan melalui adu tendangan penalti. Saat itulah Salah mendapatkan serangan laser dari pendukung tuan rumah ketika mengambil tendangan penalti. Hasilnya, tendangan Salah jauh melenceng.

Baca Juga:

Mesir Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022, Mo Salah Pensiun?

Liverpool dan Real Madrid Targetkan Rekrut Wonderkid Inggris pada 2023

Liverpool Dituding Tak Beri Gaji Tinggi untuk Salah karena Berasal dari Afrika

Akhirnya, skor akhir babak penalti adalah 3-1 untuk keunggulan Senegal. Dengan hasil itu, penyerang Liverpool lainnya, Sadio Mane, juga melaju.

Menanggapi kegagalan Salah dan keberhasilan Mane, Klopp mencoba bersikap netral. Ia hanya terganggu serangan laser yang didapatkan Salah.

"Jelas, saya sangat senang karena Sadio Mane bisa melakukannya. Selain itu, saya juga sangat kecewa dan bersimpati untuk Mohamed Salah. Saya tidak memikirkan situasi di sekitar penalti dan laser juga tidak keren. Itu sangat jelas," ungkap Klopp seperti dilaporkan Liverpool Echo.

"Saya merasakannya. Namun, saya juga senang untuk Sadio Mane. Itulah sepak bola. Kami terbiasa dengan ini sepanjang waktu," imbuh sang pelatih.

Jurgen Klopp yakin, Sadio Mane dan Mohamed Salah sama-sama mencoba memberikan yang terbaik untuk negaranya. Klopp turut senang atas pencapaian Mane lolos ke Piala Dunia 2022, dan bersimpati soal kegagalan Salah.

"Itu berbeda ketika dua pemain saling berhadapan satu sama lain dalam pertandingan besar. Namun, mereka berdua pemain profesional dan pribadi yang sangat emosional. Saya yakin mereka menghadapinya dengan cara yang benar."

"Tidak ada keraguan saat ini Senegal mungkin tim terbaik di Afrika. Mesir juga melakukannya dengan sangat baik. Mereka membawanya hingga adu tendangan penalti. Itu sedekat yang bisa dilakukan dalam pertandingan," papar Klopp.

"Senegal punya skuad yang sangat bertalenta. Sementara itu, Mesir melakukannya dengan sangat baik," timpal Jurgen Klopp.

Liverpool Jurgen Klopp Mohamed salah Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.745

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Bagikan