Resmi, Ronaldo Beli Real Valladolid
BolaSkor.com - Mantan penyerang Real Madrid, Ronaldo Luis Nazario de Lima, resmi membeli saham klub LaLiga, Real Valladolid sebesar 51 persen pada Senin (3/9). Kabarnya, eks Inter Milan tersebut mengeluarkan dana 30 juta euro untuk membeli Valladolid.
Saat ini, Ronaldo tengah melakoni beberapa bisnis usai pensiun dari dunia sepak bola. Namun, kecintaanya kepada dunia si kulit bundar tidak luntur. Kali ini, pria asal Brasil tersebut resmi menjadi pemegang saham terbesar.
Narasi pembelian Valladolid oleh Ronaldo bermula sejak awal tahun ini. Saat itu, mantan presiden Valladolid, Jose Moro adalah rekan Ronaldo dalam bisnis anggur. Setelah itu, Valladolid berhasil promosi ke LaLiga usai lima tahun absen.
Dengan kesepakatan tersebut, Ronaldo diangkat menjadi presiden anyar menggantikan Carlos Suarez. Namun, Suarez masih akan berada dalam jajaran manajemen.
"Bagi saya ini adalah hari yang sangat penting. Saya telah melalui banyak tahapan dan proses untuk mempersiapkan diri dalam beberapa tahun terakhir baik di dalam atau luar sepak bola. Saya sangat bangga berada di sini hari ini," kata Ronaldo seperti dikabarkan Football Espana.
"Manajeman baru akan diarahkan oleh empat kata yakni daya saing, transparansi, revolusi dan sosial. Kami akan mengandalkan Carlos Suarez yang tetap berada di sini."
"Saya ingin semua orang berpartisipasi, apakah Anda adalah bagian dari klub atau hanya penggemar. Kami ingin ide, pendapat, kritik, dan harapan. Semua orang dapat memainkan perannya," jelas pria asal Brasil itu.
Sebelum membeli Valladolid, Ronaldo pernah menjadi pemilik saham klub asal Amerika, Fort Lauderdale Strikes. Namun, klub tersebut bubar pada 2016.
Johan Kristiandi
17.772
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam