Resmi, Real Madrid Tunjuk Julen Lopetegui Sebagai Suksesor Zinedine Zidane
BolaSkor.com - Bukan Arsene Wenger, bukan juga Andre Villas-Boas atau Antonio Conte, yang akan menjadi suksesor Zinedine Zidane di Real Madrid, melainkan pelatih berusia 51 tahun, Julen Lopetegui.
Sebagaimana dilansir dari laman resmi Madrid (12/06), Lopetegui, yang saat ini melatih timnas Spanyol jelang Piala Dunia 2018, akan melatih Sergio Ramos dan kawan-kawan hingga tahun 2021.
"Julen Lopetegui akan menjadi pelatih Real Madrid setelah selebrasi di Piala Dunia 2018. Real Madrid mengumumkan bahwa Julen Lopetegui akan jadi pelatih tim utama selama tiga musim ke depan," bunyi pernyataan di laman resmi Madrid.
"Julen Lopetegui akan bergabung dengan klub setelah partisipasi Spanyol di Piala Dunia, setelah dua tahun memimpin timnas."

Salut untuk Lopetegui. Dia cukup berani mengambilalih 'kursi panas' Madrid setelah Zidane menetapkan standar tinggi, melalui tiga raihan titel Liga Champions yang diraih tiga musim beruntun. Di era Zidane, Madrid juga sukses meraih titel La Liga, Piala Super Spanyol, Piala Super UEFA, dan Piala Dunia Antarklub FIFA.
Zidane pergi setelah dua tahun melatih Madrid, sejak dipromosikan dari Real Madrid Castilla untuk menggantikan Rafael Benitez. Tidak ada yang tahu persis alasan di balik kepergiannya. Namun, momen hengkang legenda hidup Santiago Bernabeu itu memang mengejutkan, karena terjadi beberapa hari setelah Madrid memenangi titel Liga Champions ke-13.
Lopetegui juga tidak asing lagi dengan Madrid. Dia pernah menjadi pemain Madrid pada medio 1988-1991, lalu melatih Real Madrid B pada musim 2008/09. Sebelum melatih timnas Spanyol, Lopetegui pernah melatih Rayo Vallecano, timnas Spanyol U19 hingga U21, dan Porto.
Kelebihan Lopetegui adalah memaksimalkan potensi pemain di dalam skuatnya, terlebih pemain muda. Pada tahun 2012 dia pernah membawa Spanyol U19 juara Euro U19, lalu setahun setelahnya, menjuarai Euro U21 dengan Spanyol U21.
Arief Hadi
15.655
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung Madura United vs Persija Jakarta Jumat 24 Oktober 2025
Legenda Real Madrid Puji Lamine Yamal dan Prediksi Pemenang El Clasico
Blak-blakan, Allegri Tegaskan Target AC Milan Bukan Scudetto
Fermin Lopez, Bocah Remeh La Masia yang Kini Berharap Bisa Cetak Hat-trick di El Clasico
Virgil van Dijk Ungkap Para Pemain Liverpool Gelar Pertemuan Khusus Usai Dibekuk Manchester United
Mengenal JJ Gabriel, Striker 15 Tahun yang Dapat Kesempatan Latihan di Tim Utama Manchester United
Endrick Tidak Kunjung Dimainkan Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara
Marcus Rashford Tidak Sabar Bermain di El Clasico Pertamanya
Ruben Amorim Minta Manchester United Lupakan Kemenangan atas Liverpool
Real Madrid Dapat Kabar Baik Jelang Lawan Barcelona, Selamat Tinggal Formasi Darurat