Resmi Menjadi Pemain Atletico Madrid, Mandzukic Langsung Sesumbar

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 10 Juli 2014
Resmi Menjadi Pemain Atletico Madrid, Mandzukic Langsung Sesumbar
Resmi Menjadi Pemain Atletico Madrid, Mandzukic Langsung Sesumbar
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Madrid - Hengkangnya Diego Costa ke Chelsea tidak akan membuat Atletico Madrid mlemah. Pasalnya, juara La Liga musim lalu itu sukses mendatangkan bomber tajam asal Kroasia, Mario Mandzukic dari Bayern Muenchen.

Mandzukic didatangkan oleh Los Rojiblancos dengan banderol sekitar 22 juta Euro. Mandzukic telah menandatangani kontrak selama empat tahun di Atletico Madrid setleha lulus dalam tes kesehatan yang berlangsung kemarin sore waktu setempat.

"Saya sangat senang berada disini. Saya sangat sadar, Atletico memiliki pemain-pemain bagus dan tentunya pelatih hebat. Saya telah melihat beberapa pertandingan mereka, dan saya sangat suka akan gaya bermain mereka. Saya pikir, saya bisa melakukan sesuatu yang hebat bersama tim ini." ujar Mandzukic dalam keterangan persnya seperti dilansir dari situs resmi Atletico Madrid.

Semenjak kedatangan Robert Lewandowski di Bayern Muenchen, Mandzukic memang sudah dikait-kaitkan dengan Atletico Madrid. Maklum, kedatangan Lewandowski adalah pemicu kepergian Mandzukic dari Bayern Muenchen setelah ketidakcocokan Mandzukic dengan gaya bermain Bayern setelah dipegang oleh pelatih Pep Guardiola.

Bermain bagi Bayern sejak musim panas tahun 2012, Mandzukic sukses memenangkan dua gelar Bundesliga, satu gelar Liga Champions, satu gelar Piala Dunia Antar Klub FIFA, satu gelar Piala Super Eropa, satu gelar Piala Super Jerman dan dua gelar Piala DFB-Pokal. Bomber berusia 28 tahun itu total mencatat 88 kali penampilan di semua ajang dan mengemas 48 gol.

Kedatangan Mandzukic di Atletico Madrid juga dirasakan oleh Jose Luis Caminero, direktur teknik Atletico Madrid sebagai kekuatan baru Atletico Madrid di musim ini. Karakter Mandzukic dirasakan sangat pas dengan kultur yang ada di Atletico menurut Caminero.

"Mandzukic memiliki semua karakter yang kami butuhkan. Dia striker yang kuat dan memiliki tembakan yang keras serta bagus dalam duel udara. Mandzukic adalah pemenang sejati dan sudah terbiasa memenangkan gelar. Hal ini akan berdampak positif bagi Atletico." ujar Caminero.

Meski gagal mengantarkan Kroasia lolos dari fase grup A Piala Dunia Brasil 2014, Mandzukic sukses mengemas dua gol dalam satu-satunya kemenangan Kroasia di Brasil 2014 saat membekap Kamerun dengan skor telak 4-0. Sudah bermain 52 kali untuk timnas Kroasia sejak tahun 2007 silam, Mandzukic sudah mengemas 15 gol secara total.

Resmi Chelsea Diego Costa Atletico Madrid Robert Lewandowski Mario mandzukic Bayern Muenchen
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Charlton Athletic vs Chelsea, Tayang pada Minggu (11/01) Pukul 03.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung putaran tiga Piala FA antara Charlton Athletic vs Chelsea di The Valley.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Piala FA Charlton Athletic vs Chelsea, Tayang pada Minggu (11/01) Pukul 03.00 WIB
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Spanyol
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone menyadari potensi bahaya yang bisa dihadirkan Vinicius.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Bagikan