Resmi, GBLA Jadi Markas Persib di Liga 1 2022/2023
BolaSkor.com - Teka-teki homebase Persib Bandung di Liga 1 2022/2023 akhirnya terjawab. Tim berjulukan Maung Bandung ini akan menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung.
Persib bahkan sudah mendapatkan izin untuk menggunakan Stadion milik pemerintah Kota Bandung itu. Hal itu diutarakan Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo.
"Iya (diizinkan di GBLA). Sudah ada hasil koordinasi," ujar Ibrahim di Mapolda Jabar, Soekarno Hatta, Kota Bandung, Selasa (19/7).
Meski demikian, Ibrahim hanya mengizinkan Persib untuk menggunakan Stadion GBLA diisi penonton 75 persen dari total kapasitas atau sekitar 29 ribu penonton. Sebab saat ini Kota Bandung masih berstatus PPKM level 1.
Baca Juga:
Persib Jual Tiket Liga 1 2022/2023 100 Persen secara Online
Luncurkan Jersey Anyar, Persib Angkat Tema Bandung Kembali Bergelora
"Kalau pengamanan, memang itu sudah standar sesuai perkiraan ancaman dan situasi yang akan dilaksanakan. Untuk standar pengamanan tidak ada masalah, sudah disiapkan personel dan peralatan sudah sangat cukup," jelasnya.
Sebelumnya, Persib sempat mengalami kendala untuk bisa menggunakan Stadion GBLA sebagai home base nya di musim ini. Tewasnya dua Bobotoh di Piala Presiden 2022 menjadi alasannya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues