Resmi, Fernando Hierro Latih Timnas Spanyol Gantikan Julen Lopetegui
BolaSkor.com - Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) menunjuk Fernando Hierro untuk menggantikan posisi Julen Lopetegui sebagai pelatih tim nasional Spanyol.
Hierro bukanlah nama baru bagi timnas Spanyol. Dia merupakan mantan kapten timnas dan Real Madrid dan saat ini menjabat sebagai direktur olahraga RFEF. Fernando Hierro sendiri hadir di Rusia sebagai manajer timnas Spanyol.
Di kancah kepelatihan, Hierro pernah menjadi asisten Carlo Ancelotti di Real Madrid untuk musim 2014/15. Sebelumnya, dia juga sempat menjabat sebagai direktur sepak bola klub Malaga pada 2011/12. Saat itu, Malaga mampu melesat ke posisi keempat La Liga dan lolos ke Liga Champions.
RFEF memutuskan memecat Julen Lopetegui, hanya sekitar 29 jam sebelum Piala Dunia dimulai. Presiden RFEF, Luis Rubiales mengatakan keputusan pemecatan diambil karena Lopetegui memutuskan melakukan negosiasi dengan akhirnya menerima tawaran Real Madrid tanpa konsultasi dengan federasi.
"Kami terpaksa memecat pelatih tim nasional kami. Kami mendoakan yang terbaik untuknya," kata Rubiales dilansir Marca.
"Negosiasi telah terjadi tanpa informasi apapun ke RFEF. Hanya lima menit sebelum pengumuman dilakukan. Harusnya ada tindakan yang bisa dilakukan," kata Rubiales.
Rubiales mengatakan, RFEF baru mengetahui Lopetegui bergabung dengan Real Madrid hanya lima menit sebelum Lopetegui diumumkan sebagai pelatih oleh El Real.
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta