Repsol Honda Punya Hasrat Besar Duetkan Casey Stoner dengan Marc Marquez
BolaSkor.com - Mantan manajer Repsol Honda, Livio Suppo, mengungkap rencana besar yang gagal terwujud di 2012. Pabrikan asal Jepang itu ternyata berencana menduetkan Casey Stoner dengan Marc Marquez.
Wacana itu urung terwujud akibat cedera yang dialami Marquez pada 2012. Sementara Stoner memusutkan pensiun setelah mencicipi gelar juara dunia.
“Kami sudah melihat bakat fantastis Marc saat masih di kelas 125cc dan Moto2. Kami bahkan sudah mengontraknya sejak 2011,” ujar Suppo dikutip dari Tuttomotoriweb.
“Idenya adalah menciptakan duet Stoner-Marquez. Manajer Marquez ingin membawanya langsung ke MotoGP dan kami memertimbangkan solusi itu. Sayang, cedera mengubah rencana,” sambungnya.
Baca Juga:
Nostalgia: 3 Gelar MotoGP Valentino Rossi di Honda
Marc Marquez Tak Anggap Valentino Rossi sebagai Lawan Tersulit
Honda juga tidak memprediksi rencana Stoner pensiun. Suppo mengaku sudah memberikan penawaran fantastis kepada pembalap asal Australia itu agar mau bertahan.
“Stoner juga mengacaukan rencana Honda. Kami pikir ia akan berada di tim untuk jangka waktu lama. Di Jerez 2012, kami bahkan sudah mengajukan tawaran yang berisi banyak uang, tapi Stoner tetap mengatakan tidak," ujar Suppo.
Duet Stoner-Marquez pada akhirnya urung terwujud. Namun, perjudian Honda kepada Marc Marquez tidak salah karena sejak musim perdana, The Baby Alien terus mengukir prestasi.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen