Rentetan Alasan LaLiga Pantang Bermurah Hati Bantu Barcelona Kembalikan Lionel Messi

Barcelona sedang mencari cara untuk mengakali peraturan LaLiga.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 04 Agustus 2021
Rentetan Alasan LaLiga Pantang Bermurah Hati Bantu Barcelona Kembalikan Lionel Messi
Lionel Messi (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona menemui kesulitan dalam mendatangkan kembali Lionel Messi. Blaugrana pun meminta bantuan kepada LaLiga untuk menyelesaikan masalah tersebut. Namun, ada sejumlah alasan untuk LaLiga menolak permintaan Barca.

Barca masih terus berjuang membawa kembali Lionel Messi ke Camp Nou. Saat ini, Barca sedang mencari cara untuk mengakali peraturan LaLiga yang membatasi pengeluaran klub setiap musimnya.

"Kami ingin lebih banyak fleksibilitas dari liga untuk dapat memasukkan lebih banyak pemain," kata presiden Barca, Joan Laporta.

"Negosiasi dengan Messi berjalan dengan baik. Namun, kami sedang memperbaiki masalah pada kedua sisi."

Baca Juga:

Jangan Ragukan Keseriusan Barcelona untuk Pertahankan Lionel Messi

Lionel Messi Terancam Lewatkan Masa Pramusim

Lionel Messi Tiba di Barcelona, tetapi Cuma Transit

Lionel Messi

Namun, Barca diprakirakan akan menemui kegagalan. Sebab, LaLiga punya beberapa alasan untuk menolak permohonan Barcelona.

Pertama adalah sulit melihat klub lain bersedia mengubah aturan. Para klub termasuk Barcelona sebelumnya sudah mencapai kesepakatan. Jadi, sulit bagi LaLiga mengubah aturan hanya untuk mengakomodasi keinginan segelintir klub.

Alasan kedua tentunya menghindari masalah ekonomi seperti di Prancis dan Italia.

Pada dua negara tersebut, tak adanya aturan yang mengatur soal pengeluaran klub membuat situasi menjadi pelik. Bahkan, FIGC meminta bantuan pada pemerintah Italia untuk mengizinkan sponsor judi masuk setelah kehilangan pendapatan hingga 1,1 miliar euro.

Selain itu, Barcelona juga sedang tidak mendapatkan simpati dari publik sepak bola Spanyol. Langkah Los Cules yang ngotot menjalankan Liga Super Eropa menjadi penyebabnya.

Klub lainnya menganggap Barca sedang mencari cara untuk terus meraup keuntungan dengan mengadakan Liga Super Eropa. Menurut mereka, langkah tersebut akan merusak ekosistem sepak bola.

Kini, Barcelona terus berpacu dengan waktu untuk mengurai benang kusut. Kabarnya, Barca akan melepas sejumlah pemainnya, meskipun dengan status bebas transfer.

Lionel Messi Barcelona Breaking News LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Bagikan