Premier League
Rencana Chelsea untuk Sang Striker Baru, Marc Guiu
BolaSkor.com - Chelsea secara resmi mendatangkan pemain muda Barcelona, Marc Guiu. Sang pemain diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun. Lantas, apa rencana The Blues untuk striker 18 tahun tersebut?
Chelsea terus berinvestasi pada pemain muda. Terbaru, Chelsea mengaktifkan klausul pelepasan senilai 6 juta euro yang ada dalam kontrak Guiu dengan Barcelona.
Manajemen Chelsea meyakini Guiu akan bersinar di masa depan. Apalagi, ia sudah punya modal dengan torehan satu gol di LaLiga dan satu gol lainnya di Liga Champions.
Baca Juga:
Kabar Transfer Premier League: Dan Ashworth Gabung Man United, Chelsea Boyong Gelandang Leicester
Resmi, Chelsea Rekrut Gelandang Berusia 18 Tahun dari Aston Villa
Tes Medis Rampung, Marc Guiu Selangkah Lagi Jadi Pemain Anyar Chelsea
"Pemain asal Spanyol itu sudah menyetujui kontrak berdurasi lima tahun dengan The Blues dan mencakup opsi perpanjangan satu tahun lagi. Dia akan bergabung dengan rekan barunya untuk pramusim," ungkap Chelsea dalam pernyataan resmi.
Bagi Guiu, pindah ke Chelsea adalah mimpi jadi kenyataan. Oleh karena itu, ia berjanji akan memberikan yang terbaik.
"Sungguh merupakan kebahagiaan yang luar bergabung dengan Chelsea. Saya kesulitan untuk tidur jelang perjalanan ke sini karena sangat bersemangat. Sejak kecil saya bermimpi bermain di Premier League," ungkap Guiu pada laman resmi Chelsea.
"Sekarang, saya punya kesempatan untuk datang ke sini, ke Chelsea. Saya akan berjuang sekuat tenaga untuk meraih kesuksesan bagi The Blues."
Pakar bursa transfer, Fabrizio Romano, menambahkan informasi seputar transfer Guiu ke Chelsea. Menurutnya, The Blues tidak berencana meminjamkan Guiu ke Sevilla yang dikabarkan tertarik.
View this post on Instagram
Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, ingin melihat terlebih dahulu kemampuan Guiu pada pramusim. Jika dirasa mampu, Guiu menjadi bagian tim utama pada musim depan.
Johan Kristiandi
17.805
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Jerman vs Slovakia: Berebut Tiket Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026
Marah Ketika Diganti, Jude Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel
Dibantai Norwegia, Gennaro Gattuso Khawatir Italia Hat-trick Gagal Lolos Piala Dunia
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea