Renan Silva Sudah Tak Sabar Bermain di Liga 1 2021/2022

Renan Silva mengaku dirinya sudah tidak sabar untuk bermain di Liga 1 2021/2022.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Senin, 23 Agustus 2021
Renan Silva Sudah Tak Sabar Bermain di Liga 1 2021/2022
Renan Silva. (Media Bhayangkara)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang Bhayangkara FC, Renan Silva mengaku dirinya sudah tidak sabar untuk bermain di Liga 1 2021/2022. Menurutnya satu setengah tahun tanpa sepak bola di Indonesia adalah hal yang paling menyakitkan untuknya.

Seperti diketahui, Liga 1 2021/2022 akan dilangsungkan kembali pada 27 Agustus 2021 mendatang. Sejauh ini, PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI sudah mendapatkan rekomendasi dari beberapa pihak terkait untuk masalah kompetisi ini.

Sebelumnya kompetisi kasta tertinggi di Indonesia ini rencananya dilangsungkan pada 20 Agustus lalu. Tapi karena ada beberapa hal, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali memundurkan kompetisi ini sepakan.

Baca Juga:

Jadwal Liga 1 Padat, Bek Bhayangkara FC Melihat Rotasi sebagai Kunci Sukses

Pelatih Persib: Bali United Punya Kualitas, Persija Berbahaya

"Kami sebagai pemain sangat menunggu kompetisi bisa berjalan kembali. Sekarang setelah satu setengah tahun tanpa kompetisi akhirnya momen ini telah tiba dan kami bisa bermain kembali," kata Renan Silva ketika dihubungi oleh BolaSkor.com, Senin (23/8).

Lebih lanjut, mantan pemain Persija Jakarta dan Borneo FC ini mengaku sebenarnya persiapan untuk menjalani kompetisi ini sangat mepet. Tapi Renan menjelaskan yang penting sekarang adalah kompetisi bisa berjalan seperti dulu lagi.

"Kami tahu bahwa waktu persiapan yang singkat tidak ideal, tetapi yang paling penting saat ini adalah liga kembali dan penggemar tuan rumah dapat memiliki sesuatu untuk membuat mereka bahagia di masa sulit yang kami lalui ini," pungkas Renan.

Meski sudah menentukan tanggal kick-off kompetisi, namun sampai sekarang PT LIB masih belum memberikan jadwal pasti untuk Liga 1. Kabarnya PT LIB baru akan memberikan jadwal tersebut pada Selasa (24/8) besok.

Renan Silva Bhayangkara FC Bhayangkara Solo FC Breaking News Liga 1
Posts

4.870

Berita Terkait

Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Liverpool: Harapan The Reds Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Liverpool di Premier League Jumat 9 Januari 2026. The Gunners difavoritkan, peluang The Reds sangat kecil
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Liverpool: Harapan The Reds Sangat Tipis
Spanyol
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Barcelona memastikan tiket final Piala Super Spanyol setelah menghancurkan Athletic Bilbao 5-0 pada laga semifinal
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Inggris
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Manchester City harus puas dengan hasil imbang 1-1 kontra Brighton & Hove Albion pada laga lanjutan Premier League di Etihad Stadium.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Ragam
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Daftar 7 pemain yang pernah membela Arsenal dan Liverpool, kisah unik lintas rival Premier League, dari Jermaine Pennant hingga Raheem Sterling, lengkap dengan perjalanan karier mereka.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Inggris
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Kryptonite untuk The Gunners
7 fakta menarik duel Arsenal vs Liverpool di Premier League 2025/2026, statistik pertemuan, rekor kandang The Gunners, performa Bukayo Saka, dan dominasi The Reds.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Kryptonite untuk The Gunners
Italia
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Prediksi hasil AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026 versi superkomputer Opta, peluang kemenangan Rossoneri, statistik simulasi, dan misi Milan menekan Inter Milan di klasemen.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Jadwal
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Link streaming AC Milan vs Genoa pada lanjutan Serie A Jumat 9 Januari 2026, jadwal siaran langsung, jam kick-off WIB, stadion San Siro, dan misi Rossoneri mengejar Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Jadwal
Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Jumat 9 Januari 2026
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026, jadwal siaran, jam kick-off, stadion, dan duel panas derby Madrid.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Jumat 9 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Genoa: Jangan Biarkan Inter Milan Melaju Sendirian
Prediksi AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026, statistik pertandingan, kondisi tim, head to head, susunan pemain, dan prediksi skor, Milan tidak boleh terpeleset demi menekan Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Genoa: Jangan Biarkan Inter Milan Melaju Sendirian
Jadwal
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel krusial perebutan tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Bagikan