Rekornya Disamai, Pele Singgung Kesetiaan Messi bersama Barcelona
BolaSkor.com - Satu gol Lionel Messi memang tidak mampu membawa Barcelona mengalahkan Valencia dalam lanjutan LaLiga 2020-2021. Namun torehan itu membuatnya menyamai rekor langka milik legenda Brasil, Pele.
Bermain di Camp Nou, Sabtu (19/12), Barcelona harus puas berbagi poin dengan sang tamu. Valencia mampu memaksa laga berakhir imbang 2-2.
Messi mencetak gol melalui sundulan pada injury time babak pertama setelah eksekusi penaltinya sempat gagal. Aksi tersebut membuat kedudukan imbang 1-1 setelah Mouctar Diakhaby membawa tim tamu memimpin lebih dulu.
Baca Juga:
Barcelona 2-2 Valencia: Drama di Camp Nou, Lionel Messi Samai Rekor Pele
Bikin Tim Impian, Ibrahimovic Tak Biarkan Messi Jadi Algojo Penalti
Itu merupakan gol ke-643 Messi dengan seragam Barcelona. Jumlah tersebut sama dengan yang dicetak Pele bersama Santos sebagai pemegang rekor top skorer sepanjang masa bersama satu klub.
Messi hanya butuh tambahan satu gol lagi untuk menggeser rekor Pele yang sudah bertahan hampir satu abad. Hal ini kian menunjukkan reputasi La Pulga sebagai salah satu yang terbaik di dunia.
Meski rekornya belum sepenuhnya dipecahkan, Pele tak ragu memberikan ucapan selamat kepada Messi. Pria bernama lengkap Edson Arantes do Nascimento tersebut juga memuji kesetiaannya terhadap Barcelona.
"Ketika hati Anda dipenuhi dengan cinta, sulit untuk mengubah jalan. Seperti anda, saya tahu bagaimana rasanya memakai seragam yang sama setiap hari," tulis Pele di Instagram.
"Seperti anda, saya tahu bahwa tidak ada yang lebih baik dari pada tempat kita merasa seperti di rumah sendiri. Selamat atas rekor bersejarah anda, Lionel, tapi yang terpenting, selamat atas karier indah anda di Barcelona."
Di era sepak bola modern seperti saat ini, sudah jarang ditemui pemain yang setia kepada satu klub saja. Hal ini jugalah yang membuat rekor Pele sulit terpecahkan.
Namun Messi mampu menjadi pembeda. Ia membuktikan kesetiaannya bersama Barcelona meski godaan dari tim besar lain datang silih berganti.
"Cerita seperti kita, tentang mencintai klub yang sama begitu lama, sayangnya akan semakin jarang di sepak bola. Aku sangat mengagumimu, @leomessi," tambahnya.
Ironisnya, musim ini bisa menjadi kali terakhir Messi berseragam Barcelona. Pemain berusia 33 tahun itu sudah membulatkan hengkang untuk pergi begitu kontraknya selesai pada musim panas tahun depan.
6.514
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina