Liga 1

Rekor Hat-trick Tercepat di Liga 1, Yakob Sayuri Termotivasi Kembali ke Timnas Indonesia

Rekor fantastis dibuat Yakob Sayuri saat membawa Malut United menang 3-1 atas Persis Solo di Stadion Manahan Solo, Sabtu (12/4) sore.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 13 April 2025
Rekor Hat-trick Tercepat di Liga 1, Yakob Sayuri Termotivasi Kembali ke Timnas Indonesia
Aksi winger Timnas Indonesia, Yakob Sayuri saat melawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1) sore WIB. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Bolaskor.com - Winger Malut United FC, Yakob Sayuri, termotivasi kembali menembus skuat tim nasional (Timnas) Indonesia. Rekor hat-trick tercepat di Liga 1 menjadi penambah semangat.

Rekor fantastis dibuat Yakob Sayuri saat membawa Malut United menang 3-1 atas Persis Solo di Stadion Manahan Solo, Sabtu (12/4) sore. Tiga gol beruntun Yakob tercipta dalam durasi 8 menit, mulai dari menit ke-36, 38, dan 44.

Hattrick pertama sepanjang berkarier sebagai pesepakbola profesional ini membuat Yakob Sayuri bahagia. Ia kaget saat mengetahui bahwa tiga gol ke gawang Persis Solo menjadi rekor hattrick tercepat di Liga 1.

Yakob Sayuri mengalahkan rekor yang sebelumnya dibuat dua pemain Dewa United FC, Alex Martins (23 menit) dan Egy Maulana Vikri (40 menit).

"Saya baru tahu kalau delapan menit. Ini bukan sekadar keberuntungan tetapi juga kerja keras dari teman-teman sehingga saya bisa mencetak hat-trick," kata Yakob Sayuri usai pertandingan.

Baca Juga:

Hasil Liga 1 2024/2025: Persija Imbang Lawan Persebaya di SUGBK

Hasil Liga 1 2024/2025: Kemenangan Persib di Depan Mata Buyar

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Yakob menyebut, semua pemain Malut United bekerja ekstra keras menatap laga melawan Persis Solo. Pelatih kepala, Imran Nahumarury, juga kerap berbicara empat mata dengan para pemain.

Yakob mendapat wejangan untuk meningkatkan performanya lagi. Terutama demi mendapatkan tiket masuk ke tim nasional Indonesia era Patrick Kluivert.

"Saya termotivasi untuk kembali ke Timnas Indonesia. Itu komitmen saya pribadi bahwa apapun yang terjadi kita akan berusaha untuk mendapatkan kesempatan kembali ke Timnas Indonesia," tutur Yakob Sayuri.

Yakob Sayuri pun mengapresiasi performa yang ditunjukkan Timnas Indonesia ketika mengalahkan Bahrain 1-0 di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta. Ia masih optimistis peluang menuju Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar.

"Puji Tuhan dengan kualitas pemain yang ada saya optimis (lolos Piala Dunia 2026)," tegas Yakob Sayuri.

Terpisah, Imran Nahumarury mengapresiasi performa impresif yang ditunjukkan Yakob Sayuri. Masih ada waktu menuju bulan Juni untuk Yakob Sayuri menunjukkan kualitasnya.

"Saya pikir kalau dia konsisten, dia pantas untuk kembali ke tim nasional," tegas Imran Nahumarury. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Yakob Sayuri Malut United Persis Solo Liga 1 Timnas Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.541

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Persija Jakarta menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Bagikan