Rekor, F1 2021 Bakal Lebih Punya Balapan
BolaSkor.com - F1 merilis jadwal sementara musim 2021. Menariknya, terdapat lebih banyak balapan dari biasanya, yakni 23 seri dengan sejumlah seri baru.
Umumnya dalam satu musim balapan, F1 memiliki 19 sampai 20 seri. Namun, perubahan terjadi pada musim mendatang karena memiliki 23 balapan.
Jumlah tersebut mencatatkan rekor terbanyak dalam satu musim andai semua seri berhasil digelar. Terdapat sejumlah perubahan dalam daftar sementara F1.
Baca Juga:
Arab Saudi akan menjalani debut sebagai penyelenggara F1. Sementara itu, Brasil bakal kembali menggelar balapan jet darat setelah lama absen.
Sayangnya Vietnam yang seharusnya menggelar F1 2020 justru tidak masuk kalender sementara. Semestinya akan ada balapan di Hanoi pada April silam.
Masalah korupsi dikabarkan menjadi alasan F1 ragu menggelar balapan di Vietnam. Pasalnya Wali Kota Hanoi yang mendukung ajang tersebut ditangkap karena korupsi.
Selain itu, terdapat sejumlah yang masuk ke agenda F1 2021. Termasuk di antaranya adalah Belanda, Belgia, Rusia, Singapura, dan Jepang.
Berikut ini adalah jadwal sementara F1 2021:
- Australia (21 Maret)
- Bahrain (28 Maret)
- China (11 April)
- Belum Ditentukan (25 April)
- Spanyol (9 Mei)
- Monaco (23 Mei)
- Kanada (13 Juni)
- Prancis (27 Juni)
- Austria (4 Juli)
- Inggris Raya (18 Juli)
- Hongaria (1 Agustus)
- Belgia (29 Agustus)
- Belanda (5 September)
- Italia (12 September)
- Rusia (26 September)
- Singapura (3 Oktober)
- Jepang (10 Oktober)
- Amerika Serikat (24 Oktober)
- Meksiko (31 Oktober)
- Brasil (14 November)
- Arab Saudi (28 November)
- Abu Dhabi (5 Desember)
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia