Regulasi Baru, FA Terapkan Aturan Kartu Kuning dan Merah untuk Manajer di Turnamen Lokal Inggris

Kartu kuning dan merah kini berlaku untuk manajer-manajer di Inggris.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 02 Agustus 2018
Regulasi Baru, FA Terapkan Aturan Kartu Kuning dan Merah untuk Manajer di Turnamen Lokal Inggris
Pep Guardiola berbicara dengan Michael Oliver (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – FA selaku Federasi Sepak Bola Inggris terus memberikan inovasi mereka dalam upaya mengembangkan salah satu olahraga terpopuler dunia. Salah satu cara untuk melakukannya adalah memberlakukan aturan baru. FA sudah melakukannya untuk musim 2018/19.

Sebagaimana dilansir laman resmi EFL (Liga Sepak Bola Inggris), aturan kartu kuning dan merah akan berlaku untuk manajer klub pada ajang Piala FA, Piala Liga, Liga Sepak Bola, Trofi EFL, dan Liga Nasional. Hal tersebut tidak berlaku di Premier League yang masih menggunakan aturan peringatan tahapan pertama, ketika manajer klub memperlihatkan tindakkan di luar batas wajar.

Aturan tersebut diharapkan dapat lebih mengontrol manajer-manajer klub untuk bersikap dengan benar, tidak emosional. Adapun kartu kuning dan merah diberikan langsung kepada wasit utama laga, apabila ada manajer yang: menghina wasit (wasit utama, cadangan, atau hakim garis), menendang botol minuman, bertepuk tangan sarkasme menyindir kinerja wasit, dan tindakkan lainnya yang dianggap wasit tidak wajar.

Kartu itu tidak hanya berlaku kepada manajer klub, melainkan juga staf kepelatihan. Detail dari regulasi baru itu dijelaskan oleh Kepala Eksekutif EFL, Shaun Harvey.

“Jika sikap salah satu bagian anggota di bangku cadangan, biasanya dipimpin manajer, mencapai level tidak wajar, maka wasit akan memberikan kartu kuning sebagai peringatan. Jika sikapnya terus seperti itu – seperti terus protes ketika pemain timnya dilanggar – maka ada kesempatan keluarnya kartu kuning kedua, yang mengharuskan manajer meninggalkan area bangku cadangan,” tutur Harvey.

“Jika ada insiden serius dengan ofisial pertandingan maka wasit akan diberi kartu merah dan diusir ke tribun penonton. Hal tersebut diharapkan meningkatkan sikap di area teknis. Ini bukan tentang menciptakan drama, melainkan untuk memastikan sikap manajer tidak turun lebih jauh lagi,” tegasnya.

Andai seorang manajer menerima empat kartu kuning, maka mereka akan otomatis mendapatkan satu larangan mendampingi timnya di laga berikutnya. Delapan kartu kuning berarti dua pertandingan dan jika mendapatkan lebih banyak kartu, maka mereka akan berurusan dengan panel FA.

Aturan itu jelas menjadi peringatan untuk manajer-manajer yang kerap emosional seperti Jose Mourinho, Pep Guardiola, Jurgen Klopp, apabila mereka bermain di Piala FA dan PIala Liga.

Breaking News Premier League Inggris FA Jose Mourinho Wasit
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Inggris
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, tidak habis pikir dengan timing pemecatan Ruben Amorim dan menyalahkan Jason Wilcox, Direktur Sepak Bola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Bagikan