Real Sociedad Vs Real Madrid, Kylian Mbappe Semakin Berbahaya
BolaSkor.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan sanjungan atas penampilan sang striker, Kylian Mbappe. Menurut Ancelotti, performa penyerang asal Prancis itu terus menanjak.
Real Madrid meraih kemenangan 2-0 melawan Real Sociedad pada pertandingan pekan kelima LaLiga 2024-2025, di Stadion Anoeta, Minggu (15/9) dini hari WIB. Dua gol Madrid dicetak Vinicius Junior (58' P) dan Kylian Mbappe (75' P).
Baca Juga:
Real Madrid Tidak Pantas Menang di Sociedad
Hasil Pertandingan: Chelsea Bekuk Bournemouth, Sepasang Penalti Menangkan Real Madrid
Dengan demikian, kini Mbappe telah mengemas tiga gol di LaLiga. Torehan sang striker terus bertambah setelah sebelumnya sempat diragukan.
"Kylian Mbappe terlihat lebih segar. Dia lebih aktif menguasai bola," tegas Ancelotti melihat penampilan Mbappe menurut laporan ESPN.
"Mbappe sangat berbahaya dan bisa bekerja sama dengan Vinicius dan penyerang lainnya. Mbappe terus berkembang. Saya sangat menyukai penampilannya," ungkap sang pelatih.
Sementara itu, Kylian Mbappe berharap bisa terus memberikan yang terbaik untuk Real Madrid. Mbappe mulai beradaptasi dengan taktik Los Blancos.
"Saya merasa lebih baik pada setiap pertandingan. Saya memahami apa yang dibutuhkan tim, manajer, dan rekan satu tim," urai Mbappe.
View this post on Instagram
Kemenangan membawa Madrid meraih 11 poin dari lima pertandingan. Jumlah itu menempatkan Madrid pada urutan kedua klasemen sementara.
Johan Kristiandi
18.285
Berita Terkait
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan