Real Madrid Vs Liverpool, Zidane Lancarkan Psywar kepada Klopp

Zidane punya modal berharga untuk menantang Klopp yang lebih berpengalaman.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 05 April 2021
Real Madrid Vs Liverpool, Zidane Lancarkan Psywar kepada Klopp
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid akan menjamu Liverpool pada leg pertama perempat final Liga Champions 2020-2021 di Estadio Alfredo Di Stefano, Rabu (7/4) pukul 02.00 dini hari WIB. Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane melancarkan sebuah psywar untuk memanaskan pertandingan.

Pertemuan Madrid dan Liverpool merupakan ulangan final Liga Champions edisi 2018 silam. Ketika itu pertandingan berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan wakil Spanyol.

Tiga gol Madrid yang dicetak Karim Benzema dan Gareth Bale (dua gol) hanya mampu dibalas sekali oleh Sadio Mane. Itu merupakan pertemuan pertama Zidane dan Klopp di pinggir lapangan.

Baca Juga:

Zidane Tak Tertarik Ramaikan Saga Transfer Erling Haaland

Erling Haaland Mau Pindah, tetapi Real Madrid Masih Ogah-ogahan

Cedera, Sergio Ramos Diragukan Tampil Kontra Liverpool dan Laga Clasico

Zinedine Zidane dan Jurgen Klopp

Torehan tersebut menjadi modal berharga bagi Zidane untuk menghadapi pertandingan ini. Pria berkepala plontos itu tak minder beradu taktik dengan Jurgen Klopp yang lebih berpengalaman.

Zidane mengaku sangat menghormati sosok Klopp yang punya filosofi permainan sendiri. Namun ia enggan untuk mengikuti atau meniru gaya melatih pria berkebangsaan Jerman tersebut.

“Dia pelatih hebat dan pelatih berpengalaman. Pekerjaan yang telah dia lakukan sepanjang karirnya bagus dan sekarang bersama Liverpool," kata Zidane pada sesi jumpa pers jelang laga.

“Saya secara khusus melihat banyak hal dari pelatih lain saat melakukan kursus kepelatihan. Namun saya tidak perlu meniru dia dan dia juga tidak perlu meniru saya."

Situasi berbeda

Pada final Liga Champions 2018, Madrid diperkuat deretan bintang termasuk Cristiano Ronaldo dan Bale. Namun kedua pemain tersebut sudah tidak ada di skuat asuhan Zidane.

Sebaliknya, skuat Liverpool relatif tak banyak berubah. Apalagi The Reds mampu merebut gelar juara semusim setelah kekalahan menyakitkan di partai final kontra Madrid.

Kondisi ini menjadi tantangan tersendiri bagi Zidane. Mengalahkan Liverpool akan menjawab keraguan banyak pihak terkait kualitas Zizou sebagai seorang pelatih.

Real Madrid Liverpool Zinedine Zidane Jurgen Klopp Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Inggris
Sederet Catatan Menarik dari Kemenangan 2-1 Manchester United di Anfield: Liverpool Kalah 4 Kali Beruntun
Manchester United meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Liverpool di Anfield pada pekan delapan Premier League.
Arief Hadi - Senin, 20 Oktober 2025
Sederet Catatan Menarik dari Kemenangan 2-1 Manchester United di Anfield: Liverpool Kalah 4 Kali Beruntun
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Sama-sama Menang, Real Madrid dan AC Milan Naik ke Puncak Klasemen
Real Madrid dan AC Milan sama-sama memenangi laga liga mereka dan naik ke puncak klasemen sementara LaLiga dan Serie A.
Arief Hadi - Senin, 20 Oktober 2025
Hasil Pertandingan: Sama-sama Menang, Real Madrid dan AC Milan Naik ke Puncak Klasemen
Hasil akhir
Hasil Premier League: Dibekap Manchester United 2-1, Liverpool Akhirnya Kalah di Anfield
Liverpool menelan kekalahan ketiga beruntun di Premier League 2025-2026 setelah pada pekan kedelapan mereka dibekap Manchester United 2-1.
Yusuf Abdillah - Senin, 20 Oktober 2025
Hasil Premier League: Dibekap Manchester United 2-1, Liverpool Akhirnya Kalah di Anfield
Timnas
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia
Jordi Amat tidak menyangka Patrick Kluivert akan berpisah secepat ini dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Minggu, 19 Oktober 2025
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia
Spanyol
Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior
Jelang laga melawan Getafe, pelatih Real Madrid Xabi Alonso mengungkapkan akan membuka peluang mengubah posisi Vinicius Junior.
Yusuf Abdillah - Minggu, 19 Oktober 2025
Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Arema FC Bungkam PSM, Bali United Menang di Kandang Persijap
Dua tuan rumah, PSM Makassar dan Persijap Jepara tersungkur pada pekan 9 Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Minggu, 19 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Arema FC Bungkam PSM, Bali United Menang di Kandang Persijap
Liga Indonesia
Thom Haye Makin Percaya Diri Bermain bersama Persib Bandung
Thom Haye menjadi man of the match hingga akhirnya Persib Bandung berhasil mengalahkan PSBS Biak dengan skor 3-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (17/10) malam.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 19 Oktober 2025
Thom Haye Makin Percaya Diri Bermain bersama Persib Bandung
Liga Indonesia
Laga Persis Solo Lawan Malut United Berpotensi Tentukan Nasib Peter de Roo
Laga antara Persis Solo melawan Malut United FC dalam lanjutan kompetisi Super League 2025/2026 di Stadion Manahan Solo, Senin (19/10) malam, berpotensi menentukan masa depan Peter de Roo.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 19 Oktober 2025
Laga Persis Solo Lawan Malut United Berpotensi Tentukan Nasib Peter de Roo
Jadwal
Live Sebentar Lagi, Cara Menonton dan Link Streaming Liverpool vs Manchester United
Simak link live streaming Liverpool vs Manchester United, Minggu 19 Oktober 2025 pukul 22.30 WIB! The Reds wajib bangkit, tapi Setan Merah siap hancurkan mimpi di Anfield!
Johan Kristiandi - Minggu, 19 Oktober 2025
Live Sebentar Lagi, Cara Menonton dan Link Streaming Liverpool vs Manchester United
Inggris
Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland
Pelatih Manchester City Pep Guardiola menegaskan Erling Haaland tidak bisa terus memikul beban mencetak gol sendirian.
Yusuf Abdillah - Minggu, 19 Oktober 2025
Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland
Bagikan