Real Madrid Vs Al Ain, Fenomena Giant Killing

Real Madrid tak bisa menganggap remeh Al Ain.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 21 Desember 2018
Real Madrid Vs Al Ain, Fenomena Giant Killing
Real Madrid ketika menang 3-1 atas Kashima Antlers (Foto: Laman Resmi FIFA)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Panggung telah disiapkan di Zayed Sports City (ZSC), Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA). Bola Telstar khusus juga telah dibuat. Semua disiapkan untuk final Piala Dunia Antarklub 2018.

Real Madrid, juara tiga kali Piala Dunia Antarklub, akan melawan tim tuan rumah yang sejauh ini tampil melebihi ekspektasi, Al Ain, Sabtu (22/12) pukul 23.30 WIB. Satu tim ingin mempertahankan titel, satunya lagi ingin mengukir sejarah.

Tanpa mengurangi rasa respek kepada Al Ain, Madrid menjadi favorit pemenang laga nanti dengan kualitas individu, permainan, pengalaman, dan sejarah besar sebagai klub besar dunia. Tidak ada alasan melihat Madrid datang sebagai tim non-unggulan (underdog).

Satu-satunya keunggulan yang tidak mereka miliki adalah faktor tuan rumah Al Ain. Entah berpengaruh atau tidak, nyatanya Al Ain terus membuat kagum penonton dengan aksi heroik mereka untuk lolos lubang jarum.

Baca Juga:

Kashima 1-3 Real Madrid: Hat-trick Bale Samai Rekor Ronaldo dan Suarez

Sejarah Piala Dunia Antarklub: Berawal dari Kesombongan Real Madrid

Statistik: Gareth Bale Sejajar dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Real Madrid

Perjalanan Madrid relatif lebih ringan karena mereka hanya melawan Kashima Antlers di semifinal dan kemudian menang 3-1, langsung ke final. Sementara Al Ain meranjak dari bawah. Mereka melalui tiga laga.

Al Ain melewati fase play-off susah payah melawan juara Liga Champions Oseania, Team Wellington, melalui kemenangan pada drama adu penalti dengan skor 4-3. Di waktu normal, Al Ain imbang 3-3 dan harus bermain dengan 10 pemain.

Lolos, Al Ain sudah dinanti juara Liga Champions Afrika, Esperance de Tunis di perempat final. Kali ini, Al Ain menang mudah dengan skor 3-0. Tantangan berikutnya pun lebih berat lagi: melawan River Plate.

Sudah bukan rahasia lagi, tiap kali turnamen Piala Dunia Antarklub berlangsung, opini publik sudah berpikir bahwa tim-tim asal Amerika Selatan yang menjuarai Copa Libertadores, merupakan tim yang punya peluang besar mengalahkan juara Liga Champions.

River diunggulkan menang melawan Al Ain. Namun, lagi-lagi Al Ain menerjang prediksi itu melalui kemenangan 5-4 di drama adu penalti, setelah di waktu normal laga berakhir 2-2. Fenomena giant killing (tim kecil mengalahkan tim besar) berlanjut.

"Semua orang memprediksi River Plate yang akan melaju ke final, dan ini adalah peringatan bahwa semua bisa terjadi di sepak bola," tutur Lucas Vazquez, penyerang sayap Madrid, diberitakan Marca

"Dalam sepak bola, Anda harus memberikan rasa hormat yang pada diterima pada setiap lawan. Jika Anda tidak melakukannya, maka Anda akan menerima kejutan yang pastinya tidak menyenangkan."

Ucapan Vazquez benar. Kesalahan besar bagi Madrid jika meremehkan tim yang sudah memenangi 13 titel UAE Pro-League (kompetisi nomor satu sepak bola Uni Emirat Arab).

Breaking News Real Madrid Piala Dunia Antarklub 2018
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.129

Berita Terkait

Liga Indonesia
Maxwell Souza dan Alan Cardoso Bakal Absen Lawan Persib jika Dapat Kartu Kuning di Laga Kontra Persijap
Maxwell Souza, Alan Cardoso, dan Ilham Rio Fahmi harus hati-hati jika tidak mau absen saat menghadapi Persib Bandung pekan depan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Maxwell Souza dan Alan Cardoso Bakal Absen Lawan Persib jika Dapat Kartu Kuning di Laga Kontra Persijap
Italia
Kapan Jendela Transfer Januari Dibuka dan Ditutup di Serie A?
Jendela transfer Serie A sama dengan LaLiga, tetapi satu hari lebih lambat daripada Premier League, Bundesliga, dan Ligue 1.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Kapan Jendela Transfer Januari Dibuka dan Ditutup di Serie A?
Liga Indonesia
Bojan Hodak Yakin Dua Tim Mencoba ‘Membunuh’ Persib Bandung
Pelatih Bojan Hodak meyakini dua tim mencoba ‘membunuh’ Persib Bandung yang saat ini jadi pemuncak klasemen Super League 2025/2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Bojan Hodak Yakin Dua Tim Mencoba ‘Membunuh’ Persib Bandung
Inggris
Rodri Bikin Permainan Manchester City Lebih Seimbang
Pep Guardiola mengatakan, kembalinya Rodri memberikan angin segar kepada tim asuhannya.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Rodri Bikin Permainan Manchester City Lebih Seimbang
Italia
Puas dengan Kinerja Luciano Spalletti, Juventus Siapkan Perpanjangan Kontrak
Juventus dikabarkan tengah menyiapkan kontrak baru untuk pelatih Luciano Spalletti hingga 2028.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Puas dengan Kinerja Luciano Spalletti, Juventus Siapkan Perpanjangan Kontrak
Liga Indonesia
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
Bek Persib Bandung, Frans Putros meminta timnya untuk mewaspadai Ratchaburi FC saat kedua tim bertemu di babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
MotoGP
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, mengungkapkan sejumlah nama yang akan menjadi pesaing terberatnya pada 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Italia
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
AS Roma dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memulangkan Mohamed Salah dari Liverpool.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
Inggris
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Pep Guardiola harus puas dengan hasil imbang 0-0 setelah menghabiskan malam pertama Tahun Baru dengan kurang produktif di markas Sunderland.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Jadwal
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
AC Milan akan bertamu ke markas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A 2025/2026, di Stadion Unipol Domus, Sabtu (3/1) puiul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
Bagikan