Real Madrid Tersingkir dari Ajang Copa Del Rey
Real Madrid Tersingkir dari Ajang Copa Del Rey- Real Madrid hanya bisa bermain imbang di markas Celta Vigo dalam lanjutan pertandingan babak leg kedua perempat final Copa del Rey 2017 yang digelar di Stadion Balaidos, Kamis (26/01/17) dini hari WIB. Real Madrid dipastikan tersingkir dengan agregat (4-3) setelah hanya mampu bermain imbang 2-2.
Real Madrid wajib menang dalam laga ini jika ingin lolos ke babak semifinal Copa del Rey. Namun setelah 90 menit, laga berakhir dengan skor sama kuat 2-2. Gol bunuh diri Danilo membuat Celta unggul lebih dulu, kemudian Cristiano Ronaldo berhasil menyamakan kedudukan hingga akhir peluit babak pertama.
Di babak kedua Celta kembali unggul lewat Daniel Wass tetapi Lucas Vazquez sukses mencetak gol jelang injury time babak kedua. Hasil akhir 2-2 untuk kedua tim. Atas hasil ini Real Madrid gugur dari ajang Copa del Rey.
Susunan Pemain:
Celta Vigo: Casilla; Danilo, Casemiro (Mariano, 89'), Ramos, Nacho; Kroos, Kovacic; Isco (Morata, 80'), Asensio (Vazquez, 76'); Ronaldo, Benzema.
Real Madrid: Alvarez; Mallo, Roncaglia, Cabral, Jonny; Radoja, Diaz, Wass (Goomez, 88'); Bongonda, Guidetti (Jozabed, 84'), Aspas (Fontas, 90').
1.688
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid