Real Madrid Tak Mau Kasih Barcelona "Napas" dalam Perburuan Titel LaLiga

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane prediksi ketatnya persaingan titel LaLiga dengan Barcelona sampai akhir musim.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 19 Juni 2020
Real Madrid Tak Mau Kasih Barcelona
Real Madrid 3-0 Valencia (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid tak memberi 'napas' untuk Barcelona dalam jalur perebutan titel LaLiga 2019-20. Teranyar di pekan 29 melawan Valencia di Stadio Alfredo Di Stefano, Jumat (19/06) dini hari WIB, El Real menang dengan skor telak 3-0.

Karim Benzema mencetak dua gol (61' 86') dan satu gol dicetak Marco Asensio (74'). Valencia juga bermain dengan 10 pemain kala Lee Kang-in diberi kartu merah pada menit 89. Hasil itu menempel posisi Madrid dengan Barca.

Keduanya terpaut dua poin: Barcelona 64 poin dan Real Madrid 62 poin. Zinedine Zidane selaku pelatih Real Madrid memprediksi ketatnya pertarungan merebutkan titel LaLiga hingga akhir musim 2019-20.

Baca Juga:

Curhat Marco Asensio Cetak Gol Setelah Setahun Lebih Absen

Persaingan Juara Semakin Ketat, Zinedine Zidane Nilai Barcelona Sulit Tergelincir

Arturo Vidal Sindir Gol Valencia yang Dianulir saat Lawan Real Madrid

Zinedine Zidane

"Kami tahu akan seperti ini (persaingan ketat titel LaLiga) sampai akhir, tetapi hari ini kami bisa bahagia karena apa yang telah kami lakukan dalam pertandingan," tutur Zidane dikutip dari Marca.

"Mereka yang berjuang, kami harus menikmati dan memberi selamat kepada para pemain karena itu adalah pertandingan yang lengkap dan kemudian berpikir tentang pertandingan berikutnya melawan Real Sociedad."

Zidane juga tidak terlalu peduli dengan performa Barcelona arahan Quique Setien. Bagi legenda sepak bola Prancis itu yang terpenting adalah performa timnya sendiri.

"Kami bergantung pada apa yang akan kami lakukan, mengetahui situasinya," imbuh Zidane.

"Saya akan menonton pertandingan, tetapi di kepala saya tidak ada gagasan bahwa Barcelona akan tergelincir; kami harus memikirkan diri kami sendiri," tegas dia.

Marco Asensio kembali bermain setelah pulih dari cedera panjang dan langsung mencetak gol. Hal itu membuat Zidane bahagia plus ia juga menyoroti kinerja tim secara kolektif.

"Setelah berbulan-bulan lamanya, baginya datang ke lapangan adalah alasan untuk bahagia," imbuh Zidane.

"Mencetak dengan bola pertama yang disentuhnya menunjukkan kualitasnya dan dia sangat terlibat. Tapi saya menyoroti tim, yang bekerja dengan sangat baik. Itu yang penting, karena kami akan membutuhkan semua tim," pungkas dia.

Real Madrid akan menyambangi Anoeta markas Real Sociedad pada pekan 30 LaLiga yang berlangsung Senin (22/06) pukul 03.00 dini hari WIB.

Breaking News Real Madrid LaLiga Zinedine Zidane
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.234

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Timnas
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Hasil undian ASEAN Hyundai Cup 2026 atau Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, Brunei/Timor Leste
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Spanyol
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
Seiring pemecatan Xabi Alonso yang dilakukan Real Madrid, masa depan beberapa pemain Real Madrid tak menentu, salah satunya Arda Guler.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
Bagikan