Real Madrid Semakin Kecanduan Pemain Prancis
BolaSkor.com - Real Madrid terus bergerak mencari pemain anyar kendati bursa transfer musim panas sudah ditutup. Menariknya, dari sejumlah nama yang masuk dalam daftar, El Real memburu sederet pemain asal Prancis.
Real Madrid saat ini dihuni tiga pemain Prancis yakni Karim Benzema, Ferland Mendy, dan Eduardo Camavinga. Untuk nama terakhir, Madrid baru mendapatkannya pada bursa transfer musim panas kemarin.
Baca Juga:
Benzema Bikin Camavinga Nyaman di Real Madrid
Untuk bisa memboyong Eduardo Camavinga dari Stade Rennais, Madrid mengucurkan dana 31 juta euro. Sang pemain sudah tampil lima kali di LaLiga.
Marca melaporkan, Madrid terus ingin menambah armada asal Prancis. Kali ini, tiga pemain yang menjadi target adalah Kylian Mbappe, Paul Pogba, dan Aurelien Tchouameni.
Untuk Kylian Mbappe, Madrid saat ini masih melihat perkembangan proses perpanjangan kontrak sang pemain. Kabarnya, Mbappe menolak proposal yang diajukan Paris Saint-Germain. Mbappe pengin menuju Madrid dengan status bebas transfer.
Sementara itu, Madrid juga bisa mendapatkan Pogba secara gratis. Negosiasi Pogba dengan Manchester United belum juga menemui titik temu. Selain Madrid, Pogba juga dikaitkan dengan PSG dan Juventus.
Sementara itu, Aurelien Tchouameni adalah pemain yang diproyeksikan Madrid untuk masa depan. Los Blancos tersengsem dengan penampilan sang gelandang bersama AS Monaco. Madrid berencana menduetkan Aurelien Tchouameni dengan Camavinga di lini tengah.
Selain tiga pemain di atas, Madrid dilaporkan juga masih memonitor Jules Kounde. Pemain yang juga berasal dari Prancis tersebut sempat dikaitkan dengan Madrid setelah Raphael Varane menuju Manchester United.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues