Real Madrid Putuskan Absen pada Bursa Transfer Januari 2020

Presiden Madrid, Florentino Perez, memutuskan tidak akan mendatangkan pemain anyar pada bursa transfer tengah musim.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 29 Oktober 2019
Real Madrid Putuskan Absen pada Bursa Transfer Januari 2020
Real Madrid (Twitter Real Madrid)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid dikabarkan AS memutuskan tidak membeli pemain pada bursa tranfer tengah musim ini. El Real merasa, komposisi pemain yang ada saat ini sudah cukup untuk bersaing baik di level domestik atau internasional.

Real Madrid adalah satu di antara klub yang paling boros pada bursa transfer musim panas 2019. Los Blancos mengeluarkan uang lebih dari 300 juta euro untuk mendatangkan pemain anyar. Pemain termahal Madrid pada saat itu adalah Eden Hazard yang berharga 100 juta euro.

Namun, tak semua pemain yang datang pada bursa transfer kemarin langsung menunjukkan performa seperti yang diharapkan. Contohnya, Luka Jovic yang diharapkan bisa menjadi mesin gol justru kesulitan membobol gawang lawan.

Baca Juga:

Gareth Bale Minta Real Madrid Tak Rilis Status Cederanya

Saingi Juventus, Real Madrid Siapkan Rp1,6 Miliar Plus Gareth Bale untuk Paul Pogba

Real Madrid Persiapkan Rp4,6 Triliun untuk Gaet Kylian Mbappe

Real Madrid

Kondisi tersebut membuat presiden Madrid, Florentino Perez, memutuskan tidak akan mendatangkan pemain anyar pada bursa transfer tengah musim. Perez merasa, Madrid sudah cukup mengeluarkan uang dalam jumlah yang besar untuk membeli pemain.

Selain itu, menilik dari komposisi pemain, Madrid juga punya kedalaman skuat yang cukup baik. Zinedine Zidane setidaknya memiliki pilihan dua pemain untuk satu posisi.

Tak pelak, rencana Real Madrid memboyong beberapa pemain seperti Paul Pogba, Christian Eriksen, dan Fabian Ruiz bisa gagal. Para pemain itu diperkirakan akan kembali masuk dalam daftar nama pemain incaran pada musim panas 2020.

Selain itu, Madrid juga tidak berencana melepas pemain pada bursa transfer musim dingin. El Real Ingin melihat perkembangan para pemain selama satu musim.

Kendati demikian, situasi berbeda bisa dialami Isco. Sebab, sang pemain sudah ngotot angkat kaki bila tidak mendapatkan kesempatan tampil yang cukup. Maklum, Isco sedang mengincar satu posisi di tim nasional Spanyol pada Piala Eropa 2020.

Real Madrid Breaking News LaLiga Bursa transfer
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.078

Berita Terkait

Italia
Kapan Jendela Transfer Januari Dibuka dan Ditutup di Serie A?
Jendela transfer Serie A sama dengan LaLiga, tetapi satu hari lebih lambat daripada Premier League, Bundesliga, dan Ligue 1.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Kapan Jendela Transfer Januari Dibuka dan Ditutup di Serie A?
Liga Indonesia
Bojan Hodak Yakin Dua Tim Mencoba ‘Membunuh’ Persib Bandung
Pelatih Bojan Hodak meyakini dua tim mencoba ‘membunuh’ Persib Bandung yang saat ini jadi pemuncak klasemen Super League 2025/2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Bojan Hodak Yakin Dua Tim Mencoba ‘Membunuh’ Persib Bandung
Inggris
Rodri Bikin Permainan Manchester City Lebih Seimbang
Pep Guardiola mengatakan, kembalinya Rodri memberikan angin segar kepada tim asuhannya.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Rodri Bikin Permainan Manchester City Lebih Seimbang
Italia
Puas dengan Kinerja Luciano Spalletti, Juventus Siapkan Perpanjangan Kontrak
Juventus dikabarkan tengah menyiapkan kontrak baru untuk pelatih Luciano Spalletti hingga 2028.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Puas dengan Kinerja Luciano Spalletti, Juventus Siapkan Perpanjangan Kontrak
Liga Indonesia
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
Bek Persib Bandung, Frans Putros meminta timnya untuk mewaspadai Ratchaburi FC saat kedua tim bertemu di babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
MotoGP
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, mengungkapkan sejumlah nama yang akan menjadi pesaing terberatnya pada 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Inggris
Manchester United Hidupkan Kembali Ketertarikan kepada Jean-Philippe Mateta
Manchester United dikabarkan tertarik merekrut penyerang Crystal Palace asal Prancis, Jean-Philippe Mateta.
Arief Hadi - Jumat, 02 Januari 2026
Manchester United Hidupkan Kembali Ketertarikan kepada Jean-Philippe Mateta
Italia
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
AS Roma dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memulangkan Mohamed Salah dari Liverpool.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
Inggris
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Pep Guardiola harus puas dengan hasil imbang 0-0 setelah menghabiskan malam pertama Tahun Baru dengan kurang produktif di markas Sunderland.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Jadwal
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
AC Milan akan bertamu ke markas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A 2025/2026, di Stadion Unipol Domus, Sabtu (3/1) puiul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
Bagikan