Real Madrid Kabulkan 3 Permintaan Zinedine Zidane
BolaSkor.com - Real Madrid resmi menunjuk Zinedie Zidane sebagai pelatih untuk menggantikan Santiago Solari pada Senin (11/3) waktu setempat. Di balik kepulangan Zidane, El Real sudah terlebih dahulu berjanji kepada sang pelatih.
Real Madrid akhirnya mengambil jalan mengganti pelatih setelah beberapa hasil minor. Itu artinya, pada musim ini Los Blancos sudah dua kali berganti pelatih setelah sebelumnya Julen Lopetegui didepak.
Bukan perkara mudah bagi Real Madrid untuk mengembalikan Zidane ke Santiago Bernabeu. Maklum, pelatih asal Prancis tersebut dikabarkan juga diincar sejumlah klub besar seperti Chelsea, Manchester United dan Juventus.
Menurut laporan AS, presiden Real Madrid, Florentino Perez, berusaha membujuk Zidane dengan memenuhi semua permintaan sang pelatih. Total, Zidane mengajukan tiga syarat untuk kembali mengasuh Luka Modric dan kawan-kawan.
Baca juga:
Kecintaan yang Membawa Zinedine Zidane Kembali ke Santiago Bernabeu
Depak Dua Pelatih dalam Semusim, Real Madrid Kembali Dilatih Zinedine Zidane
Zinedine Zidane dikabarkan ingin memperkuat Real Madrid dengan beberapa pemain bintang. Tiga nama yang masuk dalam daftar permintaan adalah Kylian Mbappe, Eden Hazard dan Sadio Mane.
Sementara itu, Zidane juga meminta kendali penuh pada bursa transfer Madrid. Nantinya, tidak akan ada pemain yang hengkang dari Los Blancos tanpa persetujuan Zidane.
Setelah itu, Zidane dikabarkan juga menginginkan gaji lebih tinggi dari yang didapatkannya ketika terakhir kali menangani Real Madrid. Kabarnya, saat ini gaji Zidane hampir mendekati pendapatan Pep Guardiola dan Diego Simeone.
Zinedine Zidane mengaku sulit untuk menolak ajakan kembali ke Real Madrid. Pelatih 46 tahun tersebut merasa sudah mendapatkan waktu istirahat yang cukup hingga siap kembali menangani tim.
"Saya telah tinggal di sini, di Madrid. Namun, saya sudah mengisi ulang baterai saya. Saya siap untuk kembali melatih klub hebat," papar Zidane.
Johan Kristiandi
17.642
Berita Terkait
Link Streaming Lazio vs Juventus, Senin 27 Oktober 2025
Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Mental Ricky Kambuaya Diuji di Asia bersama Dewa United Banten FC
Dewa United Banten FC Percaya Diri Tatap Laga Perdana AFC Challenge League Musim Ini
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Motivasi Ekstra Los Blancos Jelang El Clasico
Hasil Serie A: Kalahkan Inter Milan 3-1, Napoli Naik ke Puncak
Hasil Premier League: Gol Telat Bawa Sunderland Bekuk Chelsea 2-1 di Stamford Bridge
Link Streaming Brentford vs Liverpool, Minggu 26 Oktober 2025
Eliano Reijnders Anggap Kans Persib Lolos dari Grup AFC Champions League Two Masih Belum Aman
Timnas Basket Bersiap di Amerika Serikat dan Australia, Target Lanjutkan Tren Medali SEA Games
Beckham Putra Tetap Buka Komen Instagram Pribadinya meski Menerima Hujatan Setelah Membela Timnas Indonesia