Reaksi Pelatih PSG Jumpa Man United di 16 Besar Liga Champions

Thomas Tuchel punya keyakinan kuat PSG singkirkan Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 18 Desember 2018
Reaksi Pelatih PSG Jumpa Man United di 16 Besar Liga Champions
Thomas Tuchel (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Hasil undian 16 besar Liga Champions telah berlangsung Senin (17/12) malam WIB. Hasil-hasilnya cukup menarik. Salah satunya adalah pertemuan antara Manchester United dengan klub kaya raya asal Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).

Sudah bukan rahasia lagi jika PSG punya ambisi besar untuk menjuara titel Liga Champions untuk kali pertama. Bukti kehadiran Neymar, yang dibeli dari Barcelona seharga 222 juta euro pada 2017, jadi bukti keseriusan PSG.

Neymar, Kylian Mbappe, Edinson Cavani, dan eks pemain Man United di musim 2015-16, Angel Di Maria, akan menjadi momok yang berpotensi menyingkirkan Man United di 16 besar Liga Champions.

Thomas Tuchel, pelatih PSG, punya keyakinan kuat Thiago Silva dkk bisa mengalahkan Man United ketika berlaga di Old Trafford pada 12 Februari mendatang. Kendati demikian, PSG juga diharapkan memperlihatkan respek kepada tim berpengalaman seperti Man United

Baca Juga:

Selusin Fakta yang Harus Diketahui dari Hasil Undian 16 Besar Liga Champions

Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Champions: Manchester United Ladeni PSG, Ronaldo Balik ke Madrid

Thomas Tuchel

"Kami punya kualitas untuk meraih kemenangan di Old Trafford. Saya punya keyakinan (kuat) untuk tim saya, tapi laga nanti hebat, sebuah tantangan. Jika saya seorang penonton, saya akan menyaksikannya nanti di televisi," papar Tuchel di Telegraph.

"Fase 16 besar selalu sulit. Saya pikir kami bukan tim favorit. Kami harus memperlihatkan respek kepada klub-klub yang punya pengalaman di laga besar Champions League, seperti Manchester United. Mereka memenangi turnamen itu beberapa kali."

Cukup banyak pertandingan yang berlangsung saat ini hingga leg satu 16 besar Liga Champions nanti. Tuchel tak mau fokus memikirkan cara menghentikan tim asuhan Jose Mourinho sekarang ini.

"Akan penting bagi kami memperlihatkan keinginan kuat untuk menang, tapi juga dalam waktu dua bulan kami memainkan laga-laga lainnya - akan jadi sebuah kesalahan besar sekarang hanya fokus di laga Champions League," pungkas Tuchel.

Breaking News Liga Champions Paris Saint-Germain Manchester United Thomas Tuchel
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.232

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung Chelsea vs Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris malam ini. Kickoff dini hari WIB, link live streaming resmi, prediksi susunan pemain, dan rekor pertemuan terbaru.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Persija Jakarta masih percaya diri untuk bisa menjadi juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Inggris
Manuel Ugarte Tak Cukup Bagus untuk Manchester United
Dua legenda Manchester United, Nicky Butt dan Rio Ferdinand, sama-sama mengkritik Manuel Ugarte yang dinilai tak cukup bagus bermain untuk klub.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Manuel Ugarte Tak Cukup Bagus untuk Manchester United
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inggris
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Arsenal menghadapi sejumlah tanda tanya jelang bertandang ke Stamford Bridge untuk menghadapi Chelsea. Kondisi skuad dan keputusan Mikel Arteta jadi sorotan jelang laga krusial ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Bagikan