RD: Sesalkan Gol Ceroboh ke Gawang Persebaya
RD: Sesalkan Gol Ceroboh ke Gawang Persebaya
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Jayapura - Kekalahan 2-1 atas tuan rumah Persipura Jayapura sangat disesali oleh manager-coach Persebaya, Rahmad Darmawan. Selain menganggap timnya bermain sangat baik, Rahmad juga menilai Persebaya memiliki banyak peluang yang kurang dimaksimalkan.
"Tentu kami kecewa bila melihat hasil pertandingan hari ini. Apalagi dua gol berbau kesalahan mengantisipasi dari anak-anak," kata Rahmad usai pertandingan, Selasa (15/4) sore.
Pada pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Mandala, Jayapura, gol Persipura dicetak Lukas Mandowen dan Izaac Wanggai. Sedangkan satu gol Persebaya diceploskan oleh penyerang utama Emmanuel 'Pacho' Kenmogne.
"Secara permainan, tidak ada yang perlu disesali. Umpan-umpan sesuai, penempatan posisi pemain juga sudah tepat. Saya sangat puas dengan cara permainan," imbuh Rahmad.
Meski puas secara permainan, Rahmad menyesalkan lemahnya penyelesaian akhir Persebaya. "Kami banyak peluang tapi tidak efektif. Seperti di injury time babak kedua. Shooting keras menyusur tanah dari Greg Nwokolo, tipis di kiri gawang. Ini yang akan kita benahi selanjutnya," pungkas Rahmad.
Dari kubu Persipura, pelatih Jacksen Tiago menyebut pemainnya masih kelelahan usai tampil di AFC Cup. Tim Persipura sendiri baru tiba di Jayapura, Jumat (11/4) lalu.
"Selesai pertandingan banyak yg mengeluh kesakitan. Meski begitu saya ucapkan terima kasih untuk anak-anak yang tetap memiliki semangat untuk menang di pertandingan ini," aku Jacksen.
Posts
11.190
Berita Terkait
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Liga Indonesia
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Persebaya Surabaya mendatangkan dua pemain asing berposisi gelandang tengah dan bek kiri.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Liga Indonesia
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Tavares baru tiba di Surabaya Minggu (4/1) malam, dan datang bersama sang asisten Renato Duarte.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Liga Indonesia
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Persebaya Surabaya mengalahkan Madura United dengan skor tipis 1-0 di Stadion Ratu Pamelingan, Sabtu (3/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Borneo FC Samarinda mengalahkan PSM Makassar 2-1.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Liga Indonesia
Unggul Statistik, Persebaya Tak Boleh Lengah Lawan Madura United
Persebaya Surabaya menantang Madura United di Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Sabtu (3/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Bungkam Persijap 4-0, Madura United Permalukan Semen Padang
Madura United mengalahkan Semen Padang 5-1 di Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (28/12).
Rizqi Ariandi - Minggu, 28 Desember 2025
Liga Indonesia
Persebaya Surabaya Resmi Perkenalkan Bernardo Tavares sebagai Pelatih Baru
Pelatih asal Portugal tersebut harus bisa mengangkat performa Persebaya yang kini berada di urutan ke-9 klasemen sementara.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 23 Desember 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun
Laga Persebaya vs Borneo FC berakhir imbang 2-2. Dengan hasil ini, Borneo FC gagal meraih kemenangan dalam tiga laga beruntun.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 20 Desember 2025