RD Mundur, Sriwijaya FC Dilatih oleh Subangkit untuk Sementara


BolaSkor.com - Rahmad Darmawan (RD) telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya selaku pelatih kepala Sriwijaya FC. Tim Laskar Wong Kito kini menunjuk Subangkit untuk menjadi pelatih sementara atau caretaker.
Subangkit merupakan pelatih yang baru ditunjuk untuk melatih Sriwijaya FC U-19. Kini, ia bersiap mendampingi tim Laskar Wong Kito saat meladeni Borneo FC, pada laga pekan ke-18 Liga 1 2018 di Stadion Agus Salim, Minggu (29/7.
"Jadi, untuk sementara Subangkit gantikan RD sampai ada pembicaraan dengan jajaran manajemen, " ungkap Direktur Kompetisi dan Pertandingan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Augie Bunyamin.
Jajaran manajemen PT Sriwijaya Optimis Mandiri perlu bicara soal masa depan pelatih Sriwijaya FC. Opsi ada dua pilihan, yakni mencari pelatih penganti atau tetap mempercayakan Subangkit.
Subangkit sendiri merupakan bukan sosok baru di Sriwijaya FC. Ia pernah berhasil mengantarkan Sriwijaya FC U-21 juara ISL musim 2013. Selanjutnya, ia naik pangkat melatih Sriwijaya FC senior semusim kemudian.
"Kita masih upayakan, besok (Jumat) mudah-mudahan selesai (masa depan pelatih Sriwijaya FC) sehingga pemain bisa ikut ke Padang," ujarnya. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)
Tengku Sufiyanto
17.541
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
