Rasa Syukur dan Doa Duo Persib di Hari Raya Idul Fitri
BolaSkor.com - Dua gelandang Persib Bandung, Gian Zola Nasrulloh dan Beckham Putra Nugraha mengucapkan rasa syukurnya pada Hari Raya Idul Fitri tahun ini. Pasalnya, kedua kakak beradik ini merasa bisa menjalani dengan cukup baik.
Seperti yang diungkapkan Gian Zola Nasrulloh. Pemilik nomor punggung 18 ini berharap Ramadan yang sudah dilaluinya ini bisa membuatnya jauh lebih baik dibandingkan sebelum-sebelumnya.
"Pencapaian, Alhamdulillah lebih rajin di masjid dan ibadah. Lebih mendekatkan diri ke Allah SWT. Harapannya semoga ibadahnya dan kariernya lancar terus. Keluarga sehat-sehat dan negeri kita bisa sehat dan pandemi COVID-19 ini segera berlalu," harap Gian Zola Nasrulloh di kediamannya di Gedebage, Kota Bandung, Kamis (13/5).
Baca Juga:
Arema FC Ajak Pendukung Memaknai Hari Kemenangan
Diminati Dirut Persis Kaesang Pangarep, Evan Dimas Singgung Kontrak
Sementara itu Beckham Putra Nugraha menilai lebaran tahun ini mengalami perbedaan dibandingkan sebelumnya. Saat ini, beberapa kegiatan masih bisa dilaksanakan sekalipun larangan mudik tetap diberlakukan.
"Sebelumnya kita nggak shalat Ied juga kan, sekarang jadi bisa, bertemu lagi dengan keluarga. Taraweh juga kan bisa lagi. Jadi lebih disyukuri saja. Semoga keluar dari pandemi ini," harap Beckham Putra Nugraha.
"Yang penting bisa bareng sama keluarga sih. Meskipun nggak bisa pulang kampung yang penting bisa kumpul keluarga di sini," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi