Rasa Simpati Home United dan Komentar Pelatih Persija soal Teror Bom di Surabaya

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 14 Mei 2018
Rasa Simpati Home United dan Komentar Pelatih Persija soal Teror Bom di Surabaya
Pelati Home United, Aidil Sharin. (Media Persija)

BolaSkor.com - Home United bersimpati atas tragedi teror bom yang terjadi di Surabaya. Teror sudah terjadi sejak Minggu (13/5).

Tempat ibadah menjadi sasaran. Terbaru teror bom mengguncang Polrestabes Surabaya, Senin (14/5) pagi.

"Kami merasa berduka atas tragedi ini. Sesama umat manusia, kami tersentuh dengan kejadian yang dialami saudara kami di Surabaya," kata pelatih Home United, Aidil Sharin.

Simpati disampaikan dalam jumpa pers sehari sebelum pertemuan dengan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Selasa (15/5) malam. Ini merupakan pertandingan leg kedua semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018.

"Keamanan di luar kemampuan kami. Tapi saya memercayakan kepada federasi dan pihak keamanan," jelasnya.

Sementara itu, pelatih Persija, Stefano Cugurra, berharap segalanya aman ketika Persija bertemu dengan Home United. "Bukan hanya pemain, pelatih, tapi semua orang."

"Saya orang asing, saya tinggal di Surabaya 5 tahun. Waktu itu tidak ada masalah. Ini tentu membuat Indonesia kurang bagus. Saudara saya dari Brasil banyak yang menanyakan bagaimana, tapi saya tidak bisa jawab."

Persija jakarta Home united Piala AFC 2018
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan