Rasa Puas Karena Timnas Futsal Wanita Indonesia Tahan Thailand 1-1

Sebelum skor 1-1 menutup pertandingan, Timnas Futsal Wanita Indonesia berhasil menahan imbang Thailand 0-0 di babak pertama setelah lebih banyak mendapat ancaman.
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 05 Mei 2018
Rasa Puas Karena Timnas Futsal Wanita Indonesia Tahan Thailand 1-1
Partai Thailand Vs Indonesia. (the-afc.com)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Kensuke Takahasi senang dengan performa yang ditunjukkan sekaligus hasil yang diperoleh ketika bertemu dengan Thailand dalam lanjutan penyisihan Grup A Piala AFC Futsal Wanita 2018 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Jumat (4/5). Timnas Futsal Wanita menahan imbang Thailand 1-1.

Hasil ini cukup baik bagi Timnas Futsal Wanita Indonesia karena Thailand merupakan salah satu tim kuat, terutama di ASEAN.

Sebelum skor 1-1 menutup pertandingan, Timnas Futsal Wanita Indonesia berhasil menahan imbang Thailand 0-0 di babak pertama setelah lebih banyak mendapat ancaman.

Novita Murni Piranti dkk. unggul lebih dulu pada menit ke-24 lewat kaki Febriana Kusumaningrum. Gol dibuat setelah kiper Thailand gagal membuang bola yang hendak ditembak. Dalam posisi terjatuh, Febriana memasukkan bola ke dalam gawang kosong.

Skor langsung berubah setelah Thailand mencetak gol cepat semenit berselang. Gol Thailand pada menit ke-25 setelah bola sepakan Nimrattanasing Jiraprapa dari sisi samping mengenai tiang. Bola yang memantul diperkirakan mengenai Darika Peanpailun dan masuk ke gawang Indonesia.

Timnas Futsal Wanita Indonesia kemudian lebih banyak bertahan. Indonesia bisa memaksa pertandingan dengan skor tidak berubah, 1-1.

"Saya pikir para pemain bertahan dengan sangat baik dan terus berlari sampai akhir pertandingan. Saya benar-benar ingin berterima kasih kepada para pemain karena mereka terus berlarih dan tetap semangat. Melawan tim juara, kami sangat senang dengan hasil ini," kata pelatih Timnas Futsal Wanita Kensuke Takahasi dikutip dari laman AFC.

Rasa puas juga disampaikan pelatih Sumianto. "Pertndingan yang luar biasa buat kami. Apalagi kami bisa mengimbangi permainan tim Thailand yang menjadi juara SEA Games serta tuan rumah."

"Tentu masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki. Dari segi membangun serangan untuk menciptakan peluang dan gol. Lebih meningkatkan lagi daya jelajah ketika serangan balik. Meningkatkan lagi sistem pertahanan agar lebih baik. Itu menjadi titik berat perbaikan secara tim."

"Memang bukan hal mudah melawan Thailand. Setidaknya ini menjadi motivasi besar buat tim bahwa kami bisa berbuat banyak di Piala AFC Futsal Wanita 2018," tambahnya.

Hasil ini membuat Indonesia mengoleksi empat poin dan menjaga peluang ke perempat final. Jumlah poin sama dengan Thailand, namun Indonesia kalah produktivitas gol sehingga harus puas di tempat kedua.

Di laga sebelumnya, Timnas Futsal Wanita Indonesia hanya menang 2-0 atas Hong Kong. Sementara Thailand menggulung Makau 15-0.

Sementara posisi ketiga ditempati Hong Kong yang menang 7-0 atas Makau di laga keduanya. Adapun Makau di dasar Grup A tanpa poin.

Breaking News Timnas Futsal Wanita Thailand Futsal
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Timnas
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Uji coba digelar dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Bagikan