Rasa Duka Cita dan Perintah Presiden Jokowi Menyusul Insiden di Stadion Kanjuruhan

Jokowi meminta evaluasi dan perbaikan prosedur pengamanan dilakukan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 02 Oktober 2022
Rasa Duka Cita dan Perintah Presiden Jokowi Menyusul Insiden di Stadion Kanjuruhan
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo menyampaikan duka cita atas tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang menelan korban jiwa. Kericuhan terjadi usai laga Arema FC kontra Persebaya Surabaya, yang dimenangi oleh tim tamu.

Suporter Arema FC turun dan merangsek ke dalam lapangan, hingga kericuhan terjadi dan pihak keamanan harus mengeluarkan gas air mata. Ratusan orang meninggal dunia atas tragedi tersebut.

"Saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya 129 orang, saudara-saudara kita dalam tragedi sepak bola di Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur. Saya telah meminta Menteri Kesehatan dan Gubernur Jawa Timur memonitor khusus pelayanan medis bagi korban yang sedang dirawat di rumah sakit agar mendapatkan pelayanan terbaik," kata Joko Widodo.

Baca Juga:

Arema FC Bertanggung Jawab secara Penuh Terkait Korban Meninggal Dunia

Laga Kontra Persib Ditunda, Persija Menunggu Surat Resmi LIB

Joko Widodo atau Jokowi memerintahkan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Kapolri, dan Ketua Umum PSSI untuk melakukan evaluasi. Khusus untuk PSSI diminta agar menghentikan Liga 1 sementara waktu sampai evaluasi dan perbaikan prosedur pengamanan pertandingan dilakukan.

"Saya juga sudah perintahkan kepada Menpora, Kapolri, dan Ketua Umum PSSI, untuk melakukan evaluasi menyeluruh tentang pelaksanaan pertandingan sepak bola dan prosedur pengamanan penyelenggaraan."

"Khusus kepada Kapolri, saya meminta melakukan investigasi dan mengusut tuntas kasus ini. Untuk itu, saya juga memerintahkan PSSI untuk menghentikan sementara Liga 1 sampai evaluasi dan perbaikan prosedur pengamanan dilakukan."

"Saya menyesalkan terjadinya tragedi ini dan saya berharap ini adalah tragedi terakhir sepak bola di tanah air. Jangan sampai ada lagi tragedi kemanusiaan seperti ini di masa akan datang. Sportifitas, rasa kemanusiaan, dan rasa persaudaraan bangsa Indonesia harus terus kita jaga bersama," sambung Presiden Jokowi.

Joko widodo Jokowi Pssi Menpora Liga 1 Breaking News Arema FC
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Champions
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Napoli vs Chelsea menjadi salah satu laga krusial pada matchday kedelapan Liga Champions 2025-2026 yang berlangsung Kamis, (29/1).
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Italia
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Fabio Capello menegaskan dirinya tidak yakin AC Milan akan bisa menyalip Inter Milan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Laga Pembuka
Indonesia membuka kiprahnya di Piala Asia Futsal 2026 dengan kemenangan telak 5-0 atas Korea Selatan di Indonesia Arena, Jakarta, Selasa (27/1).
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Laga Pembuka
Inggris
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Tidak ada tim Premier League yang dapat finis lebih rendah dari peringkat ke-24 klasemen.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Inggris
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Kabar buruk datang dari Manchester United karena Patrick Dorgu kemungkinan akan absen selama beberapa pekan setelah mengalami cedera hamstring.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Inggris
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Eks wasit Premier League, Mark Clattenburg meminta Asosiasi Wasit Inggris (PGMOL) untuk mengubah aturan terkait bola mati.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Timnas
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
John Herdman mengatakan proses seleksi asisten pelatih lokal sedang berjalan dan hasilnya akan diumumkan dalam beberapa pekan ke depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Baru saja berpisah dengan Real Madrid, Xabi Alonso kemungkinan tidak akan lama berstatus pengangguran.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Liga Indonesia
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Alaeddine Ajaraie mengusung misi besar saat Persija Jakarta bertandang ke Indomilk Arena untuk menghadapi Persita Tangerang.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Liga Indonesia
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Persija Jakarta kembali melepas pemain asingnya. Pemain tersebut adalah Alan Cardoso, bek kiri dari Brasil.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Bagikan