Rapat Exco PSSI Resmi Batalkan Liga 1 dan 2 2020-2021
BolaSkor.com - PSSI memutuskan untuk membatalkan kompetisi Liga 1 dan 2 2020-2021. Keputusan ini muncul dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Rabu (20/1).
Ada empat poin keputusan yang muncul dalam rapat Komite Ekesekutif. Pertama bahwa kompetisi 2020-2021 dibatalkan karena force majeure. Keputusan lain yakni tak adanya juara dan tim yang terdegradasi.
"Ketiga, peserta kompetisi Liga 1 dan 2 musim 2021 adalah peserta kompetisi musim 2020. Keempat, kontrak pemain diatur oleh klub mengacu kepada aturan keadaan kahar di dalam kontrak masing-masing klub," tulis di laman PSSI.
Menurut Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, keputusan ini dibuat didasari masukan klub Liga 1 dan 2 dalam pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada 15 Januari.
Baca Juga:
"Berdasarkan masukan dan kemudian Exco PSSI membahasnya, akhirnya diputuskan soal kejelasan Liga 1 dan 2 itu. Exco PSSI memutuskan kompetisi Liga 1 dan 2 musim 2020 dibatalkan,'' kata Iriawan di laman PSSI.
Liga 1 dan 2 2020 belum bisa digulirkan hingga kini karena persoalan izin dari pihak kepolisian. Sempat direncanakan digelar kembali mulai Oktober, kemudian bergeser ke November, Liga 1 2020 terakhir diwacanakan mulai Februari 2021.
"PT LIB sudah mempresentasikan alasan kenapa liga tidak diizinkan, termasuk surat permohonan izin dan berbagai upaya yang sudah dilakukan termasuk melakukan kunjungan kepada petinggi/pejabat terkait,'' jelas Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru Akhmad Hadian Lukita.
Sementara Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno menambahkan bahwa klub Liga 1 dan 2 rata-rata menginginkan kompetisi musim 2020 dibatalkan.
"Kesimpulannya klub-klub Liga 1 ingin menatap musim baru. Mereka menginginkan musim 2020 dibatalkan dan musim 2021 dimulai. Demikian pula dengan mayoritas klub Liga 2 sepakat agar kompetisi musim 2020 dibatalkan,'' ujar Sudjarno.
Klub-klub Liga 1 dan 2 juga menyarankan agar PT LIB mengamankan izin dulu dari Mabes Polri lebih dulu. Izin menjadi faktor utama sebelum klub mempersiapkan musim kompetisi 2021.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi