Rantai Motor Rusak, Valentino Rossi: Saya Tidak Cepat di Le Mans
BolaSkor.com - Valentino Rossi sekali lagi mengawali rangkaian lomba MotoGP 2019 dengan buruk. Bagaimana tidak, pada latihan bebas pertama (FP1) dan kedua (FP2) di Sirkuit Le Mans, Prancis, Rossi gagal tembus papan atas.
Pada FP1, rantai motornya bahkan sempat rusak. Alhasil ia hanya menempati posisi sepuluh. Di FP2, motor Yamaha YZR-M1 memang tidak dibebat problem.
Baca Juga:
Latihan Bebas MotoGP Prancis: Tuan Rumah Berjaya, Rossi Bermasalah
Latihan Bebas Kedua MotoGP Prancis: Vinales Terdepan, Rossi Terlempar dari 10 besar
Tapi tetap saja, ia gagal kompetitif dengan terbenam di urutan 13. Menariknya kesulitan yang dialami Rossi berbanding terbalik dengan pengendara Yamaha YZR-M1 lainnya.
Rekan setimnya, Maverick Vinales bahkan jadi yang tercepat di FP2. Kemudian pembalap tim satelit Yamaha, Fabio Quartararo mengakhiri FP1 dan FP2 di posisi pertama dan ketiga.
Rossi pun menceritakan, rusaknya rantai motor di FP1, membuat pembalap asal Italia itu tidak memiliki banyak waktu untuk menemukan setelan motor tepat di Le Mans.
"Kami mengalami masalah sepanjang hari Jumat. Padahal saya sempat memprediksi bisa kompetitif. Tapi sayangnya saya tidak terlalu cepat," kata Rossi.
"Pada akhirnya, saya hanya melibas satu lap dengan menggunakan ban kompon lunak dan saya berada di luar sepuluh besar," tambah pembalap berusia 40 tahun ini.
Oleh karena itulah, Rossi berharap latihan bebas ketiga, hari ini, berjalan pada cuaca baik. Karena ia ingin mengejar ketinggalan dari para rivalnya, terkait mencari setelan motor terbaik di Le Mans.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini
Link Streaming Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025, Live Sebentar Lagi di FIFA+
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Secara Statistik, Sunderland Merupakan Klub Premier League dengan Performa Terbaik