Ramai Skandal Pemerkosaan, Ronaldo Juga Absen Bela Portugal hingga November 2018

Cristiano Ronaldo tidak akan membela timnas Portugal hingga November 2018.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 05 Oktober 2018
Ramai Skandal Pemerkosaan, Ronaldo Juga Absen Bela Portugal hingga November 2018
Cristiano Ronaldo (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jangan berharap bagi Anda, fans timnas Portugal dan Cristiano Ronaldo, melihat sang megabintang beraksi dengan timnas sampai November 2018. Fernando Santos, pelatih timnas Portugal, telah memastikannya.

“Presiden (Asosiasi Sepak Bola Portugal - FPF) Fernando Gomes dan saya telah berbicara dengan Cristiano Ronaldo, dan kami mempertimbangkan yang terbaik untuk sang pemain tidak dilibatkan bulan ini dan juga pemanggilan November mendatang,” tegas Santos dalam konferensi pers, diberitakan ESPN.

Itu artinya, pemain berusia 33 tahun tidak akan bermain melawan Polandia (12/10), Skotlandia (14/10), Italia (18/11), dan Polandia (21/11). Tiga laga di ajang Liga Negara Eropa dan satu laga uji coba melawan Skotlandia.

Publik pun langsung menduga absennya Ronaldo itu ada kaitannya dengan skandal pemerkosaan yang ditudingkan kepadanya baru ini. Kathryn Mayorga mengaku sebagai korban yang diperkosa Ronaldo pada 2009 di kamar hotel Las Vegas.

Tudingan itu langsung mengegerkan Eropa, sampai Ronaldo membantahnya dengan tegas di akun media sosialnya. Isu semakin ramai dibicarakan karena Ronaldo dikabarkan tidak mengikuti sesi latihan dengan Juventus untuk mengakhiri pencemaran nama baiknya tersebut.

Di kala Ronaldo diganggu dengan isu yang dapat merusak reputasi dan nama baiknya itu, Santos menegaskan bahwa tidak dipanggilnya pengemas 154 caps dan pencetak 85 gol tersebut tidak ada hubungannya dengan skandal pemerkosaan.

“Saya secara personal selalu mendukung para pemain saya, dan ini bahkan bukan pertanyaan soal solidaritas, namun saya percaya apa yang dikatakan pemain ke publik. Dia menganggap tudingan pemerkosaan sebagai tuduhan kriminal dan dengan tegas mengonfirmasi, bahwa dia tidak bersalah dengan apa pun yang ditudingkan,” terang Santos.

"Atas nama saya sendiri dan juga Federasi Sepak Bola Portugal, saya mengekspresikan solidaritas sepenuhnya untuk Cristiano Ronaldo pada waktu ketika nama baik dan reputasinya dipertanyakan," sambung Gomes.

"Saya percaya dengannya bukan karena saya mempertahankan asumsi ketidakbersalahan sebagai prinsip dasar hukum, tapi juga karena saya mengenal Ronaldo selama bertahun-tahun dan saya melihat sendiri karakter bagusnya."

Di satu sisi berbeda, kesempatan bermain tanpa Ronaldo seharusnya dimanfaatkan Portugal untuk perlahan 'hidup' tanpanya. Berikut ke-25 nama yang dipanggil Fernando Santos dalam skuat terkini Portugal:

Kiper: Beto (Goztepe), Claudio Ramos (Tondela), Rui Patricio (Wolverhampton Wanderers)

Lini Belakang: Cedric Soares (Southampton), Joao Cancelo (Juventus), Kevin Rodrigues (Real Sociedad), Luis Neto (Zenit St. Petersburg), Mario Rui (Napoli), Pedro Mendes (Montpellier), Pepe (Besiktas), Ruben Dias (Benfica)

Lini Tengah: Bruno Fernandes (Sporting Lisbon), Danilo Pereira (Porto), Gedson Fernandes (Benfica), Pizzi (Benfica), Renato Sanches (Bayern Munchen), Ruben Neves (Wolverhampton Wanderers), Sergio Oliveira (Porto), William Carvalho (Real Betis)

Lini Depan: Andre Silva (Sevilla), Bernardo Silva (Manchester City), Bruma (RB Leipzig), Eder (Lokomotiv Moscow), Goncalo Guedes (Valencia), Helder Costa (Wolverhampton Wanderers)

Breaking News Juventus Cristiano Ronaldo Timnas Portugal Fernando Santos
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.784

Berita Terkait

Internasional
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Timnas Argentina tidak tampil di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan akan menghadapi Angola sebagai laga uji coba. Intip jadwal dan daftar pemain yang dipanggil Lionel Scaloni.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Italia
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
AC Milan krisis lini depan dan bersiap mendatangkan Niclas Füllkrug dari Borussia Dortmund. Transfer kejutan ini bisa terjadi pada bursa Januari!
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Inggris
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Benjamin Sesko dipastikan absen lama akibat cedera lutut. Ruben Amorim dikabarkan siap meniru strategi Mikel Arteta dengan bermain tanpa striker. Akankah Matheus Cunha jadi false nine dan Joshua Zirkzee mendapat kesempatan emas?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Italia
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
AC Milan dikabarkan siap memperpanjang kontrak Luka Modric hingga 2027. Meski berusia 40 tahun, Modric masih jadi pemain kunci di lini tengah Rossoneri.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Prancis
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Zinedine Zidane memastikan dirinya akan segera kembali melatih. Pelatih peraih tiga trofi Liga Champions itu memberi sinyal comeback semakin dekat.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Inggris
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Federico Chiesa kembali menolak panggilan timnas Italia. Gennaro Gattuso tak mau membuka alasan pemain Liverpool itu. Apa yang sebenarnya terjadi?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Italia
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Paolo Di Canio menilai AC Milan terlalu bergantung pada Adrien Rabiot. Tanpa Rabiot, Milan dinilai kesulitan mencetak gol dan tampil tidak konsisten.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Italia
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Sandro Tonali merilis starting XI terbaik versi dirinya. Ada Donnarumma, Leao, hingga dua pemain Inter. Satu nama yang muncul jadi sorotan besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Italia
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, membantah isu Antonio Conte akan mundur. Ia menegaskan Conte tetap melatih dan hubungan keduanya baik.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Klasemen
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang lolos ke babak 32 besar.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Bagikan