Ramai Penolakan Suporter, Arema FC Tak Masalah Venue Lawan Persita Dipindah

Arema FC dipastikan tidak lagi berpindah tempat saat melakoni jadwal pada lanjutan pertandingan ke-14 dan 15 Liga 1.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 14 Desember 2022
Ramai Penolakan Suporter, Arema FC Tak Masalah Venue Lawan Persita Dipindah
Javier Roca. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arema FC dipastikan tidak lagi berpindah tempat saat melakoni jadwal pada lanjutan pertandingan ke-14 dan 15 Liga 1. Venue dua jadwal pertandingan itu tidak berubah, tetap di Stadion Manahan Solo.

Sebelumnya, Tim Singo Edan harus segera berkemas seusai menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Manahan Solo, Rabu (14/12). Lantaran mereka akan melanjutkan jadwal pertandingan 15 menghadapi Persita Tangerang di Stadion Mochamad Soebroto Magelang, Sabtu (17/12).

Namun, PT Liga Indonesia Baru memindahkan venue pertandingan Arema FC versus Persita dari Magelang ke Solo. Penyesuaian venue menjadi keterangan dalam circular perubahan jadwal yang dikirim LIB pada Senin (12/12).

Baca Juga:

Teco Bicara Sosok Stefano Lilipaly dan Kewaspadaan Bali United terhadap Borneo FC

Michael Krmencik Sedang Disanksi, Yusuf Helal Ikut Absen Lawan Persebaya


Di sisi lain, pemindahan venue ini bisa jadi karena ramainya penolakan yang dilakukan suporter di Magelang. Mereka kurang berkenan Arema FC hadir di Magelang, karena memberi simpati terhadap proses usut tuntas Tragedi Kanjuruhan yang masih berjalan saat ini.

"Saya tidak tahu, karena sebenarnya itu bukan urusan saya. Kami hanya mendapat surat atau kabar kalau pertandingan dipindah dari Magelang ke sini, atau ke tempat lain," ungkap Pelatih Arema FC, Javier Roca dalam jumpa pers setelah mengalahkan Persikabo 1973.

Bagi Roca sendiri, urusan pemindahan venue tidak memberi pengaruh besar. Bahkan, pemindahan itu membuat Johan Al Farizi dkk bisa memanfaatkan waktu recovery lebih karena tak perlu melakoni perjalanan selama 2,5 jam.

"Alasannya tidak tahu, karena bukan urusan kami. Karena kami hanya karyawan yang hanya melaksanakan tugas," pungkas pelatih berpaspor Cili itu. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)

Arema FC Liga 1 Persita Tangerang
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Carlos Pena Datangkan Eks Anak Asuhnya di Persija ke Persita Tangerang
Persita Tangerang menambah kekuatan mereka di putaran kedua Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Carlos Pena Datangkan Eks Anak Asuhnya di Persija ke Persita Tangerang
Liga Indonesia
Persis Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Rekor Buruk Terus Berlanjut hingga Terancam Sanksi Besar Akibat Flare
Puluhan flare suporter terjadi ketika Persis Solo kalah 1-3 atas Persita Tangerang di Stadion Manahan Solo, Minggu (4/1) sore.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Persis Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Rekor Buruk Terus Berlanjut hingga Terancam Sanksi Besar Akibat Flare
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Bali United menang 1-0 atas Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Sementara itu, Persita menang di kandang Persis.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Persita Sukses Bungkam Arema FC di Kanjuruhan
Persita sukses meraih tiga poin di kandang Arema FC, meski bermain dengan 10 pemain sejak menit 69' setelah Andrean Rindorindo mendapatkan kartu merah.
Rizqi Ariandi - Selasa, 30 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Persita Sukses Bungkam Arema FC di Kanjuruhan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derbi Jawa Timur Arema FC vs Madura United Berakhir Imbang
Laga Arema FC vs Madura United berakhir imbang 2-2. Hasil imbang juga terjadi dalam duel sesama tim promosi, Persijap vs PSIM.
Rizqi Ariandi - Selasa, 23 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derbi Jawa Timur Arema FC vs Madura United Berakhir Imbang
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Hokky Caraka Cetak Gol dari Tendangan Salto, Persita Bungkam Persik 3-0
Dua pertandingan pekan ke-15 Super League musim ini digelar pada Minggu (21/12) sore WIB. Persita mengalahkan Persik, sedangkan Malut United membungkam PSM.
Rizqi Ariandi - Minggu, 21 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: Hokky Caraka Cetak Gol dari Tendangan Salto, Persita Bungkam Persik 3-0
Liga Indonesia
Persija Jakarta Didenda Rp160 Juta oleh Komdis PSSI
Persija Jakarta mendapatkan dua hukuman berupa denda dengan total mencapai Rp160 juta, di mana satu di antaranya akibat ulah suporter.
Rizqi Ariandi - Selasa, 16 Desember 2025
Persija Jakarta Didenda Rp160 Juta oleh Komdis PSSI
Liga Indonesia
Persija Jakarta Dijatuhi Sanksi oleh Komdis PSSI, Pemain Persebaya dan Arema FC Juga Dihukum
Persija Jakarta mendapatkan sanksi berupa denda Rp25 juta. Denda ini disebabkan suporter Persija melanggar regulasi larangan away.
Rizqi Ariandi - Senin, 01 Desember 2025
Persija Jakarta Dijatuhi Sanksi oleh Komdis PSSI, Pemain Persebaya dan Arema FC Juga Dihukum
Klasemen
Klasemen Terkini Super League 2025/2026 hingga Pekan 14, Persija dan Persib Pepet Borneo FC
Persija dan Persib mulai mengancam Borneo FC di papan klasemen. Situasi ini terjadi setelah Pesut Etam mengalami kekalahan perdana.
Rizqi Ariandi - Senin, 01 Desember 2025
Klasemen Terkini Super League 2025/2026 hingga Pekan 14, Persija dan Persib Pepet Borneo FC
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Thom Haye Cetak Gol, Persib Cukur Madura United
Persib Bandung menang 4-1 atas Madura United, dan di mana Thom Haye menciptakan satu gol.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 30 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Thom Haye Cetak Gol, Persib Cukur Madura United
Bagikan