Raih Dua Kemenangan di MotoGP 2019, Bos Besar Suzuki Belum Puas
BolaSkor.com - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins jadi salah satu pembalap yang bisa mencuri kemenangan dari Marc Marquez pada MotoGP 2019.
Rins bahkan merasakan dua kemenangan pada lomba di MotoGP Amerika Serikat dan Inggris. Total pembalap asal Spanyol itu naik podium sebanyak tiga kali musim lalu.
Kemudian rekan setimnya, Joan Mir juga menunjukkan potensi meski sempat mengalami cedera. Prestasi terbaik Mir adalah ketika finis kelima di MotoGP Australia.
Baca Juga:
Pembuat Motor Suzuki GSX-RR Buka-bukaan soal Sukses Alex Rins Bersaing di Papan Atas
Namun rangkaian fakta di atas tidak membuat bos besar Suzuki MotoGP, Shinichi Sahara merasa puas. Pria yang menjabat sebagai Pimpinan Proyek Suzuki di MotoGP itu menginginkan Rins dan Mir meraih lebih banyak finis tiga besar.
"Musim 2019 sangat baik buat kami. Kami merasakan dua kemenangan berkat kontribusi Rins dan melihat perkembangan pesat dari Mir walau mengalami cedera," kata Shinichi.
"Tapi jika boleh jujur, saya berharap pembalap kami bisa merasakan lebih banyak podium. Posisi kami di klasemen tidak merefleksikan potensi kami sebenarnya," tambahnya.
Tim Suzuki sendiri bertekad meraih hasil lebih baik pada MotoGP 2020. Baik Rins dan Mir sudah memberikan sinyal positif terkait performa motor Suzuki GSX-RR tahun 2020.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat