Raheem Sterling Selangkah Lebih Dekat Menuju Chelsea

Sterling menjadi salah satu target utama Chelsea pada musim panas ini.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 07 Juli 2022
Raheem Sterling Selangkah Lebih Dekat Menuju Chelsea
Raheem Sterling (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ambisi Chelsea untuk mendapatkan Raheem Sterling mulai terlihat. Winger Manchester City itu kini selangkah lebih dekat untuk pindah ke Stamford Bridge.

Chelsea menjadikan bursa transfer musim panas ini untuk memperkuat lini depannya. Thomas Tuchel selaku manajer masih belum puas dengan barisan winger yang dimilikinya.

Awalnya Chelsea membidik Ousmane Dembele. Pemain berkebangsaan Prancis itu memang tengah berstatus bebas transfer musim panas ini.

Baca Juga:

Chelsea Jadikan Manchester City Pasar Belanja Pemain

Penyegaran di Lini Depan Chelsea, Datangkan Raphinha dan Sterling

3 Alasan Raheem Sterling Cocok untuk Chelsea

Namun negosiasi untuk mendatangkan Dembele tampaknya tak berjalan lancar. Lalu munculnya nama Sterling sebagai opsi lain.

Beda dengan Dembele, Chelsea harus mengeluarkan biaya transfer untuk mendatangkan Sterling. Kontrak anggota Timnas Inggris itu memang masih tersisa satu tahun lagi.

Namun kondisi tersebut tampaknya tidak menjadi masalah. Chelsea siap menebusnya dari Manchester City,

Menurut laporan Sky Sports, Sterling dan Chelsea sudah menjalin kesepakatan pribadi. Hal itu terjadi setelah Tuchel menggelar pembicaraan langsung dengan sang pemain.

Kehadiran Sterling memang bisa menyelesaikan masalah lini depan Chelsea. Selain biasa berperan sebagai winger, mantan pemain Liverpool itu juga tak canggung menjalankan tugas sebagai false nine atau penyerang tengah.

Manchester City diprediksi mematok harga sekitar 45 juta poundsterling untuk Sterling. Angka tersebut harusnya berada dalam jangkauan Chelsea.

Raheem Sterling Manchester City Chelsea Isu Transfer Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Spanyol
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Update klasemen LaLiga 2025/2026 usai pekan ke-11! Real Madrid masih di puncak, tapi Barcelona terus menekan setelah menang atas Elche.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Timnas
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI tidak terburu-buru menunjuk pengganti Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
Timnas
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Nicholas Mjosund baru bisa bergabung beberapa hari jelang Piala Dunia U-17 2025 bergulir.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Italia
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri mengakui saat ini tim asuhannya harus lebih percaya diri.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Klasemen terbaru Serie A 2025/2026 usai pekan ke-10. Napoli masih memimpin, tapi Inter Milan dan AC Milan terus menekan! Siapa yang bakal geser puncak?
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Inggris
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Total, Haaland sudah menambah koleksi golnya musim ini menjadi 26 untuk City dan timnas Norwegia di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Bulu Tangkis
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie sukses menjuarai Hylo Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Lainnya
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
Janice Tjen juara WTA 250 Chennai Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
Timnas
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
PSSI mengajak untuk move on dari Shin Tae-yong.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Fadly Alberto Pastikan Timnas Indonesia U-17 Siap Lakoni Laga Perdana Kontra Zambia
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Zambia di Pitch 7 Aspire Zone, Al-Rayyan, Qatar, Selasa (4/11).
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Fadly Alberto Pastikan Timnas Indonesia U-17 Siap Lakoni Laga Perdana Kontra Zambia
Bagikan