Rahasia Penampilan Moncer Paulo Victor, Cocok dengan Gaya Permainan Persebaya
BolaSkor.com - Paulo Victor terus memperlihatkan penampilan apiknya bersama Persebaya Surabaya. Terbaru ia berhasil mencetak gol kala menjamu Bhayangkara FC pada lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro, (23/1) sore.
Striker asal Brasil itu menyumbang satu gol untuk membantu Persebaya menang 2-1 atas Bhayangkara FC. Adapun satu gol lainnya disarangkan oleh Rizky Ridho Ramadhani pada menit ke-42. The Guardians, julukan Bhayangkara FC, unggul lebih dulu lewat tendangan penalti Matias Mier di menit ke-34.
Penyerang dengan nama lengkap Paulo Victor Costa Soares sejatinya merupakan rekrutan anyar Persebaya pada bursa transfer paruh musim. Sebelumnya, pemain 28 tahun itu berkompetisi di Kamboja bersama Visakha FC.
Baca Juga:
Febri Hariyadi Pulih, David da Silva Cedera Jelang Persib Lawan Borneo FC Samarinda
Kendati baru bergabung, Paulo Victor langsung bisa nyetel dengan tim asal Kota Pahlawan. Bahkan, dia selalu mencetak gol dari 2 pertandingan terakhir yang dilakoninya bersama Persebaya.
“Gaya permainan coach (Aji Santoso) sangat cocok dengan saya, seperti satu dua sentuhan. Mudah (langsung nyetel) bagi saya karena tiki-taka. Membuat striker lebih mudah untuk cetak gol,” kata Paulo Victor usai pertandingan.
Dia mengaku senang karena bisa membantu tim kebanggaan Bonek mengamankan poin penuh di kandang. Hanya saja, Paulo Victor sedikit sedih lantaran tak dapat merayakan golnya di depan pendukung. Maklum, Persebaya masih menjalani hukuman larangan penonton di kandang sebanyak dua pertandingan.
“Saya selalu bersyukur kepada Tuhan untuk tiga poin, itu paling penting. (Sedih) juga selebrasi tanpa penonton. Bagi pemain tentu membutuhkan dukungan. Dengan dukungan membuat pemain merasa lebih baik untuk bermain sepak bola, semoga lekas bertemu (Bonek) di stadion,” ucap pemain dengan postur 180 cm tersebut.
Karena itu, Paulo Victor bertekad untuk terus berkontribusi bersama skuad Persebaya. Dia juga membenarkan jika kondisinya belum maksimal karena kurang dua pekan bergabung. Alhasil, dirinya selalu diturunkan sebagai pemain pengganti.
“Awal-awal pekan saya disini tidak mudah, karena saya harus mempersiapkan diri lebih banyak dari (pemain) yang lain,” bebernya.
“Jadi, secara bertahap saya berharap menjadi lebih kuat dan lebih baik. Serta saya berharap meraih kemenangan di setiap laga. Dan di pertandingan berikutnya kembali cetak gol,” tandas Paulo Victor. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025