Rachmat Irianto dan Marc Klok Sudah Ikut Latihan, Persib Tunggu Ricky Kambuaya serta Daisuke Sato
BolaSkor.com - Dua pemain Persib Bandung, Rachmat Irianto dan Marc Klok akhirnya bergabung dengan tim. Bahkan keduanya langsung terlibat dalam sesi latihan yang digelar di Stadion Persib (Sidolig), Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (27/6).
Kini, hanya tinggal dua pemain lainnya yang belum bergabung dengan Persib. Mereka adalah Ricky Kambuaya dan Daisuke Sato yang dipercaya sebagai pemain asing Asia bagi Maung Bandung.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengatakan Ricky Kambuaya dan Daisuke Sato mengalami keterlambatan untuk bisa bergabung dengan timnya. Keduanya mengalami kendala.
Baca Juga:
Lima Pemain Persib Cedera Jelang Perempat Final Piala Presiden 2022
"Ricky memiliki masalah dengan tiketnya, jadi dia baru mendarat di Jakarta pada pukul 12 hari ini. Jadi dia baru akan bergabung dengan kami besok," kata Robert Rene Alberts usai memimpin sesi latihan.
Sementara mengenai Daisuke Sato, lanjutnya, pemain berkewarganegaraan Filipina itu masih harus menyelesaikan proses untuk mendapatkan KITAS (Kartu Ijin Tinggal Terbatas). Menurutnya, proses izin itu mengalami kendala.
"KITAS dia belum selesai di hari Jumat lalu dari yang semula sudah direncanakan. Jadi kami menunggu di hari ini atau besok KITAS dia sudah siap dan kemudian dia bisa terbang (ke Indonesia)," jelasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.643
Berita Terkait
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna