Puyol: Pensiun? Mari Kita Lihat Akhir Musim Ini

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 09 Januari 2014
Puyol: Pensiun? Mari Kita Lihat Akhir Musim Ini
Puyol: Pensiun? Mari Kita Lihat Akhir Musim Ini
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Barcelona- Sudah berusia 35 tahun, dan masih terbelit urusan cedera, kapten Barcelona, Carles Puyol dikabarkan akan gantung sepatu usai Piala Dunia Brasil 2014 mendatang. Namun pemain berambut kribo ini membantah isu tersebut dengan jawaban yang ambigu. "Sekarang ini, saya hanya berfokus kepada menyelesaikan musim ini bersama Barcelona, dan kemudian mari kita lihat apa yang akan terjadi." ujar Puyol kepada TV3. Sejak musim 2011-2012 lalu, Puyol memang lebih sering masuk ruang perawatan tim asal Katalan tersebut ketimbang bermain di lapangan hijau. Bahkan, wakil kapten timnas Spanyol ini harus absen di Piala Eropa Polandia-Ukraina 2012 akibat cedera lutut. Musim lalu pun, Puyol hanya total tampil 13 kali di semua kompetisi bersama Barcelona dan menjalani operasi lutut pada bulan Juni tahun lalu. Sosok yang menjalani debut di Barcelona pada musim 1999-2000 itu menyatakkan dirinya baru akan pensiun jika sudah tidak bisa menikmati lagi bermain sepakbola. Musim ini sendiri, Puyol baru bermain tiga kali bersama Barcelona di La Liga, kalah bersaing dengan Marc Bartra dan Javier Mascherano yang lebih sering dipasang oleh Tata Martino sebagai duet di jantung pertahanan bersama Gerard Pique. "Selama saya masih bisa menikmati diri saya bermain, saya berencana untuk tetap bermain. Saya ingin tetap bermain." lanjut Puyol yang masih memiliki kontrak di Barcelona hingg musim panas tahun 2016 mendatang. Selama 14 musim membela Barcelona hingga sekarang, Puyol sudah tampil total 677 kali di semua kompetisi namun baru mencapai 390 kali penampilan di La Liga bersama Barcelona. Puyol juga telah mengoleksi 100 penampilan bersama La Furia Roja, julukan timnas Spanyol, semenjak memulai debutnya di timnas pada tahun 2000 silam.
Google Bing Carles Puyol Carles puyol barcelona Facebook Yahoo Barcelona Pensiun
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Spanyol
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Barcelona memastikan tiket final Piala Super Spanyol setelah menghancurkan Athletic Bilbao 5-0 pada laga semifinal
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Spanyol
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
FC Barcelona selangkah lagi untuk mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 5-0 atas Athletic Club di semifinal.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Hasil pertandingan pada Kamis (08/01) dini hari WIB melibatkan Inter Milan dan Barcelona di dua ajang berbeda.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Jadwal
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel krusial perebutan tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel panas penentu tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Bagikan