Putra Lilian Thuram Singkirkan PSG dari Piala Liga Prancis

Mengejutkan, PSG kalah dari tim semenjana di Piala Liga Prancis.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 10 Januari 2019
Putra Lilian Thuram Singkirkan PSG dari Piala Liga Prancis
PSG kalah 1-2 dari Guingamp (Foto: @BBCSport)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bola itu memang bundar. Tidak ada ilmu matematika atau ilmu pasti untuk menilai pasti hasil akhir pertandingan. Contoh tersebut bisa dilihat ketika Paris Saint-Germain (PSG) disingkirkan oleh Guingamp di perempat final Piala Liga Prancis.

Sang juara bertahan, dengan kemewahan skuat bintang Eropa dan gaji setinggi langit, tak berdaya melawan Guingamp yang baru menang dua kali di Ligue 1 dan berada di dasar klasemen. Uniknya, PSG malah belum pernah kalah di Ligue 1 dan ada di puncak klasemen.

Pertandingan berjalan seru dan dramatis di Parc des Princes. Bagaimana tidak, ada tiga penalti di laga itu, dan ketiganya diberikan untuk Guingamp. Neymar membuka keunggulan pada menit 62, setelah semenit sebelumnya penalti pertama Marcus Thuram gagal berbuah gol ke gawang yang dijaga Alphonse Areola.

Jelang akhir laga, dua penalti kali ini dimanfaatkan baik oleh Guingamp melalui sepakan Yeni Ngbakoto dan Thuram. Thuram, nama yang familiar, bukan? Ya, dia adalah putra dari ikon sepak bola Prancis, Lilian Thuram.

Baca Juga:

Rangkuman Bursa Transfer Eropa: Rabiot ke Barcelona, Bournemouth Boyong Dua Pemain Liverpool

Juventus Bersiap Lakukan Misi Mustahil Gaet Kylian Mbappe

Kylian Mbappe Terus Bersinar, Neymar Disarankan Gabung Real Madrid

Selebrasi gol Marcus Thuram

Bertolak belakang dari sang ayah yang dahulu berposisi sebagai bek tengah, Marcus berposisi sebagai penyerang. Lilian Thuram dahulu juga pernah membela AS Monaco, Parma, Juventus, dan Barcelona. Kariernya sukses, khususnya kala menjuarai Piala Eropa (2000) dan Piala Dunia (1998) dengan timnas Prancis.

“Kami sejujurnya bermain dengan terlalu percaya diri. Sulit kalah di pertandingan ini dengan tiga penalti. Ini agak aneh," ucap Thomas Tuchel, pelatih PSG kepada Canal+

“Penalti kedua dapat dipertanyakan. Tidak ada yang terjadi di sana, hanya kontak (normal) antara dua pemain. Mereka memasuki penalti kami tiga kali dan memenangkan tiga penalti."

Kekalahan itu mengakhiri kans PSG untuk kembali mempertahankan titel Piala Liga Prancis musim ini. PSG juga tersingkir untuk kali pertama sejak drama adu penalti melawan AS Saint-Etienne pada 2012. Dalam lima musim terakhir, PSG selalu memenanginya.

Satu trofi dari potensi treble lokal telah hilang dari genggaman PSG asuhan Thomas Tuchel. Dua trofi tersisa yang masih bisa dimenangi PSG di Prancis adalah Ligue 1 dan Piala Prancis, sementara mereka juga masih berjuang di Liga Champions.

"Kami tidak bermain dengan rasa lapar. Kami kehilangan kemungkinan memenangkan trofi malam ini. Tapi dalam setiap kekalahan, ada hal yang dapat Anda pelajari. Ini berat, namun penting untuk tetap tumbuh, semoga ini hanya kebetulan," tambah Tuchel.

“Kami harus bermain dengan lebih konsisten, kami tidak memasukkan bahan yang tepat. Kami terlalu santai," pungkasnya.

Breaking News Prancis Paris Saint-Germain Guingamp En Avant Guingamp Guingamp 1-1 Paris Saint-Germain Thomas Tuchel Neymar Piala liga prancis
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.129

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Cagliari vs AC Milan: Menjemput Tiga Poin di Awal 2026
AC Milan berpeluang meraih tiga poin saat bertandang ke markas Cagliari di Serie A 2025/2026. Statistik dan kondisi tim berpihak ke Rossoneri!
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Cagliari vs AC Milan: Menjemput Tiga Poin di Awal 2026
Inggris
Kesia-siaan yang Dilakukan Liverpool Melawan Leeds United
Liverpool gagal memanfaatkan dominasi penuh saat menjamu Leeds United di Anfield. Arne Slot mengakui penguasaan bola tak berarti tanpa gol.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Kesia-siaan yang Dilakukan Liverpool Melawan Leeds United
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Masih di Atas Manchester United, Arsenal Menjauh
Klasemen terkini Premier League 2025/2026 usai pekan ke-19. Arsenal makin nyaman di puncak, Liverpool bertahan di empat besar, MU tertahan!
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Masih di Atas Manchester United, Arsenal Menjauh
Hasil akhir
Hasil Premier League: Liverpool dan Manchester City Mengawali 2026 Tanpa Kemenangan
Liverpool dan Manchester City sama-sama terpeleset di laga awal 2026 Premier League. Hasil imbang mengejutkan bikin persaingan gelar makin panas!
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Hasil Premier League: Liverpool dan Manchester City Mengawali 2026 Tanpa Kemenangan
Timnas
Resolusi 2026 Waketum PSSI Ratu Tisha, Akar Rumput Pondasi Penting untuk Sepak Bola Indonesia
Waketum PSSI Ratu Tisha bicara soal masa depan sepak bola Indonesia hingga target PSSI pada 2026.
Rizqi Ariandi - Kamis, 01 Januari 2026
Resolusi 2026 Waketum PSSI Ratu Tisha, Akar Rumput Pondasi Penting untuk Sepak Bola Indonesia
Liga Indonesia
Persib Bertemu Ratchaburi FC, Bekcham Putra Anggap Beruntung
Salah satunya dikarenakan Persib tidak perlu melakukan perjalanan jauh, pasalnya Ratchaburi FC bermarkas di Thailand.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 01 Januari 2026
Persib Bertemu Ratchaburi FC, Bekcham Putra Anggap Beruntung
Inggris
Ini Calon Pengganti Enzo Maresca di Chelsea?
Chelsea telah resmi memecat Enzo Maresca dari kursi pelatih The Blues, Kamis (1/1).
Tengku Sufiyanto - Kamis, 01 Januari 2026
Ini Calon Pengganti Enzo Maresca di Chelsea?
Inggris
Berpisah dengan Chelsea, Enzo Maresca Disebut Menuju Manchester United
Kisah Enzo Maresca di Chelsea dipastikan berakhir. Keduanya sepakat berpisah setelah beberapa hari terakhir ini Enzo Maresca merasa tidak didukung manajemen.
Rizqi Ariandi - Kamis, 01 Januari 2026
Berpisah dengan Chelsea, Enzo Maresca Disebut Menuju Manchester United
Inggris
Breaking News! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Rumor pemecatan Enzo Maresca sebenarnya sudah mulai tercium sejak bulan Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 01 Januari 2026
Breaking News! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Liga Indonesia
Main Lawan Persijap di Awal Tahun, Persija Tak Kenal Tanggal Merah
Para pemain Persija tidak mendapatkan libur awal tahun karena pada 3 Januari harus bertanding menghadapi Persijap Jepara di SUGBK, Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 01 Januari 2026
Main Lawan Persijap di Awal Tahun, Persija Tak Kenal Tanggal Merah
Bagikan