Final Piala FA: Punya Kenangan Manis, Jose Mourinho Tak Sampai Hati Musuhi Suporter Chelsea

Jose Mourinho menjadi satu di anatara sorotan utama ketika Manchester United menghadapi Chelsea di Piala FA.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 19 Mei 2018
Final Piala FA: Punya Kenangan Manis, Jose Mourinho Tak Sampai Hati Musuhi Suporter Chelsea
Manajer Manchester United, Jose Mourinho. (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, tak sampai hati untuk membenci suporter Chelsea. The Special One mengaku tidak akan terpengaruh bila disambut dengan tidak hangat oleh suporter The Blues.

Manchester United akan bersua Chelsea pada laga final Piala Fa 2017-2018, di Wembley Stadium, Sabtu (19/5). Pertandingan tersebut sekaligus menjadi kesempatan bagi Mourinho untuk reuni dengan mantan klubnya.

Namun, The Special One sudah tidak lagi menjadi pahlawan yang disanjung suporter The Blues. Alasannya mudah saja, Mourinho saat ini menukangi Man United yang notabene rival The Blues.

Meski dikenal sebagai manajer yang gemar membuat keributan, untuk masalah yang satu ini, Mourinho berjanji tidak akan meradang. Eks manajer Inter Milan tersebut mengaku banyak berutang budi pada suporter The Blues.

"Sehubungan dengan pendukung Chelsea, saya tidak akan pernah melupakannya. Mereka fenomenal. Ketika saya menjadi manajer Manchester United, Anda tahu banyak di antara mereka menjadi benci dan tidak menghormati saya," ungkap Mourinho seperti dilansir Soccerway.

"Namun, itu adalah sesuatu yang tidak dapat saya kendalikan. Saya tidak memiliki pemikiran atau kata-kata negatif bagi sporter Chelsea. Tidak satu kata pun," timpal manajer asal Portugal tersebut.

Jose Mourinho dua kali menukangi Chelsea. Periode pertama dimulai pada awal Juli 2004 hingga 20 September 2007. Setelahnya, Mourinho kembali pada 1 Juli 2013 dan berakhir pada 17 Desember 2015. Pada dua periode tersebut, manajer 55 tahun itu membawa The Blues tiga kali memenangi Premier League.

"Satu-satunya hal yang dapat saya katakan sehubungan dengan suporter Chelsea adalah sejak hari pertama di Chelsea pada 2004 hingga hari terakhir saya di pecat beberapa tahun lalu, mereka selalu bersama saya tanpa syarat," jelas Mourinho.

Final piala fa Manchester United Chelsea Jose Mourinho Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.147

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Link live streaming serta jadwal siaran langsung putaran tiga Piala FA antara Manchester United vs Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Bagikan