Puji Persija, Striker Tampines Rovers Tegaskan Ambisi
BolaSkor.com - Striker Tampines Rovers, Shameer Aziq, mengakui bahwa Persija Jakarta merupakan tim yang bagus. Pujian disampaikan sehari sebelum pertemuan di laga terakhir Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Selasa (24/4).
Laga ini dijalani Tampines Rovers meski peluang untuk lolos sudah tertutup. Di lima laga sebelumnya, Tampines Rovers hanya meraih satu hasil seri, sementara empat laga lain berakhir kekalahan.
Satu kekalahan diperoleh di kandang Persija, di mana Tampines Rovers takluk 1-4. Hasil yang kurang baik itu pula yang membuat The Stags, julukan Tampines Rovers berada di dasar klasemen Grup H.
"Kami akan berusaha untuk menang. Persija merupakan tim bagus," katanya.
Pemain yang berstatus sebagai penggawa Timnas Singapura itu yakin hasil positif, yakni kemenangan bisa diraih. Kemenangan dibidik untuk mengakhiri kiprah dengan manis.
"Kami punya kans besar untuk membalas di putaran pertama," jelas Shameer Aziq.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal