Liga 1

PT LIB Pertahankan Format Reguler dan Championship Series di Liga 1 2024/2025

Format tersebut pertama kali diperkenalkan pada musim 2023/2024.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 02 Juni 2024
PT LIB Pertahankan Format Reguler dan Championship Series di Liga 1 2024/2025
Kapten Persib Bandung, Marc Klok, saat mengangkat trofi, merayakan keberhasilan Maung Bandung juara Liga 1 2023/2024 di Stadion Bangkalan, Jumat (31/5). (BolaSkor.com/Arjuna Pratama)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) akan mempertahankan format reguler series dan championship series di Liga 1 musim depan (2024/2025).

Diakui oleh Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, format tersebut memang belum melekat dengan Liga 1 karena baru dicoba musim lalu. Ferry juga menyebut banyak yang belum terbiasa dengan format kompetisi seperti itu.

Namun, dengan pengalaman di Liga 1 2023/2024, Ferry berharap klub bisa lebih siap dalam menjalankan format tersebut musim depan.

"Ya ini mungkin karena tidak terbiasa saja ya, jadi agak kikuk barangkali gitu," kata Ferry Paulus.

"Saya pikir musim depan kalau sudah ditetapkan adanya babak Championship Series, klub bisa menata lagi kekuatannya," tambahnya.

Baca Juga:

Galeri Foto: Persib Bandung Juara Liga 1 2023/2024

Liga 1 2024/2025 Dimulai pada 2 Agustus

Hasil Final Leg Kedua Championship Series Liga 1: Persib Bandung Jadi Juara

Ferry kemudian bicara soal bagaimana Borneo FC Samarinda yang sangat mendominasi di babak reguler series, tetapi penampilannya anjlok saat championship series.

Tim Pesut Etam adalah juara reguler series, dengan meraih 70 poin dari 34 laga. Dari 34 laga itu, Borneo FC menang 21 kali, 7 imbang, dan hanya menelan 6 kekalahan.

Borneo FC, juara reguler series Liga 1 2023/2024, tetapi penampilannya anjlok di championship series. (Instagram.com/borneofc.id)

Tetapi di babak championship series kalah oleh tim peringkat empat, Madura United. Di reguler series, Madura United menang 15 kali, 10 imbang, dan 9 kali kalah.

Madura United yang sukses menyingkirkan Borneo FC pun gagal membendung Persib Bandung di laga final. Maung Bandung, peringkat kedua reguler series, pada akhirnya keluar sebagai juara Liga 1 musim 2023/2024 setelah menang agregat 6-1 atas Madura United.

"Apalagi ada contoh pengalaman Borneo FC yang begitu super power pada babak Reguler Series, kemudian masuk ke Championship Series agak terseok-seok."

"Jadi saya pikir musim depan pasti akan jauh berbeda dan klub-klub lebih menyiapkan diri," ujar Ferry Paulus.

Ferry kemudian menjelaskan alasan tetap dipertahankannya format reguler series dan championship series. Menurutnya, persaingan di babak reguler series juga akan tetap menarik

"Juara Reguler Series itu tetap ada karena memang memberikan penilaian tersendiri juga."

"Penilaiannya dari sisi rating televisi, ranking klasemen, dan ada sistem yang dirancang sampai dengan babak Reguler Series," ujar mantan Direktur Olahraga Persija Jakarta tersebut.

PT Liga Indonesia Baru PT LIB Ferry paulus Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.356

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bhayangkara Presisi Lampung FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, pada laga yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Jadwal
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Simak link streaming Juventus vs Torino pada Derby della Mole, Minggu 9 November 2025 pukul 00.00 WIB. Juventus butuh kemenangan, tetapi Torino siap membuat kejutan. Cek jadwal dan link nontonnya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Juventus menjamu Torino pada Derby della Mole di pekan ke-11 Serie A 2025/2026. Bianconeri unggul jauh dalam catatan head to head. Apakah Torino mampu membuat kejutan?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Saksikan laga Tottenham Hotspur vs Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026, Sabtu 8 November 2025 pukul 19.30 WIB. Cek jadwal, kondisi skuad, dan link streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sunderland jadi kejutan besar Premier League 2025/2026 dan siap menjamu Arsenal yang sedang melaju sempurna. Siapa yang lebih kuat? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi pemain terbaru.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Tottenham Hotspur menjamu Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026. MU belum menang dari Spurs sejak 2022. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Bagikan